Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Buba tea Bali
Buba tea Bali (instagram.com/buba_tea_bali)

Sebuah kafe di Bali menggaet konsumen dengan cara yang unik. Sebab, kafe satu ini menyajikan menu kekinian yaitu matcha yang disajikan dalam infus seperti yang digunakan di rumah sakit. Fenomena ini kemudian menjadi viral dan netizen berbondong-bondong untuk mencobanya.

Kafe tersebut bernama Buba Tea yang berada di Canggu. Tak sekedar menyajikan minuman unik, tapi juga menyajikan makanan pendamping yang cocok dengan aneka minuman yang disajikan. Untuk lebih lengkapnya, berikut ini menu Buba Tea Bali lengkap dengan harga online dan offline.

1. Buba Tea Bali

Buba Tea Bali (instagram.com/buba_tea_bali)

Buba tea hadir dengan konsep minuman yang disajikan secara unik. Salah satu hal yang menarik perhatian foodies adalah minuman yang disajikan lewat infus lengkap dengan selangnya. Minuman tersebut disajikan dalam porsi besar sehingga bisa dinikmati 2—3 orang sekaligus.

Konsep minum matcha dengan infus terinspirasi dari artis Hollywood, Cameron Diaz. Konon, teman pemilik kafe pernah pengalaman melakukan casting bersama dengan selebriti dunia tersebut. Saat di tempat casting, tempat minum Cameron Diaz tenyata tertinggal.

Karena kru tahu Cameron Diaz sangat menjaga kebersihan, akhirnya kru menyajikan minum di tempat infus. Kebetulan, saat itu syuting sedang berlangsung di rumah sakit. Hal itulah yang melatarbelakangi ide minum matcha pakai infus.

Tidak semua minuman disajikan menggunakan infus, hanya coffee dan matcha latte. Minuman dalam infus ini dibandrol dengan harga Rp190 ribu dengan kapasitas 930 ml. Untuk itu, menu satu ini bisa diminum 2—3 orang.

2. Menu Real Fruit Bubble Tea

Buba tea Bali (instagram.com/buba_tea_bali)

Seperti namanya, kafe ini menyajikan berbagai menu teh dengan rasa buah yang segar. Tak hanya itu saja, minuman teh buah yang disajikan menggunakan buah asli sehingga lebih sehat. Berikut ini menu real fruit bubble tea.

  • Hanoi berry buba Rp79 ribu

  • Havana lychee buba Rp79 ribu

  • Sydney lemon buba Rp79 ribu

  • Bali fruity buba Rp79 ribu

  • Mango lychee jasmine tea Rp79 ribu

  • Berries oolong tea Rp79 ribu

  • Citrus harmony jasmine tea Rp79 ribu

  • Rosella lychee oolong tea Rp79 ribu

  • Mango milky Rp85 ribu

3. Menu Japanese Green Tea Buba

Buba Tea Bali (instagram.com/buba_tea_bali)

Di Buba Tea juga menyajikan teh hijau khas Jepang yang diracik dengan khusus. Ada yang dicampur buah, ada juga yang dicampur dengan susu. Untuk lebih lengkapnya, ini menu-menu matcha dan green tea yang bisa dicoba.

  • Strawberry Matcha Tea Rp79 ribu

  • Blueberry Matcha Tea Rp79 ribu

  • Matcha Latte Rp69 ribu

  • Seoul Pure Green Tea Rp65,5 ribu

  • Kyoto oat buba Rp69 ribu

  • Tokyo strawberry buba Rp79 ribu

  • Mango matcha tea Rp95,5 ribu

  • Matcha orange Rp85,5 ribu

4. Menu Pure Tea

Buba Tea Bali (instagram.com/buba_tea_bali)

Kalau lebih suka minum teh yang original tanpa tambahan bahan lain, Buba Tea juga ada. Minuman teh yang digabungkan dengan madu. Menu-menunya tak hanya enak tapi juga menyehatkan.

  • Dublin buba tea Rp55 ribu

  • Budapest buba tea Rp55 ribu

  • London buba tea Rp55 ribu

5. Menu Coffee and Milk

Buba Tea Bali (instagram.com/buba_tea_bali)

Kalau lebih suka kopi atau campuran susu, bisa cobain beberapa menu berikut ini. Ada yang campur dengan buah yang tentunya tak kalah enak dibanding menu lainnya. 

  • Latte coffee Rp80,5 ribu

  • Cappuccino Rp80,5 ribu

  • Americano coffee Rp65,5 ribu

  • Paris milky buba Rp85 ribu

  • Amster espresso buba Rp79 ribu

  • Peanut butter latte Rp95,5 ribu

  • Brown sugar pu-erh latte (boba) Rp85 ribu

  • Boba cream coffee buba Rp95,5 ribu

6. Topping

Buba Tea Bali (instagram.com/buba_tea_bali)

Aneka minuman tersebut bisa juga ditambah dengan topping agar lebih nikmat. Bisa ditambah dengan boba, jelly bahkan espresso. Ini topping atau tambahan yang bisa kamu pilih untuk minumanmu.

  • Boba topioca Rp15 ribu

  • Espresso Rp15 ribu

  • Mango jelly Rp10 ribu

  • Rainbow jelly Rp10 ribu

  • Coconut Pineapple jelly Rp10 ribu

  • Mango popping boba Rp10 ribu

  • Strawberry popping boba Rp10 ribu

  • Lychee popping boba Rp10 ribu

  • Coconut cream Rp10 ribu

  • Honey Rp10 ribu

  • Milk Rp10 ribu

7. Dessert

Buba Tea Bali (instagram.com/buba_tea_bali)

Tak lengkap rasanya kalau minum tanpa makan. Dengan konsep kafe untuk nongkrong, Buba Tea menyajikan aneka makan dessert yang bisa dicoba. Mulai croissant hingga cruffin juga ada.

  • Cinnamon roll Rp80 ribu

  • Strawberry cruffin Rp80 ribu

  • Swiss roll Rp80 ribu

  • Pistachio raspberry roll Rp80 ribu

  • Chocolatine Rp80 ribu

  • Plain croissant Rp60 ribu

  • Almond croissant Rp80 ribu

  • Mint chocolate gelato Rp49 ribu

  • Vanilla gelato Rp49 ribu

  • Dark chocolate gelato Rp49 ribu

  • Passion fruit sorbet Rp49 ribu

  • Waffle cone Rp10 ribu

8. Lokasi

Buba Tea Bali (instagram.com/buba_tea_bali)

Untuk menikmati makanan dan minuman tersebut, langsung saja berangkat ke Bali. Kafe ini buka setiap hari dengan waktu tertentu. In merupakan alamat lengkap serta jam buka kafe.

Lokasi: Jl. Raya Semat No.7, Tibubeneng, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali 80351

Jam operasional: Setiap Hari, Pukul 07.00—22.00 WITA

Harga: Mulai Rp49 ribu

Itulah menu Buba Tea Bali yang viral dengan konsep infus untuk penyajian minuman. Kafe ini tak hanya menyajikan makanan dan minuman enak, tapi juga suasana yang menenangkan. Wajib masuk daftar kunjung saat di Bali, nih!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team