Ada banyak varian kue bolu yang sudah tentu familier di telinga, salah satunya adalah bolu gulung. Jenis bolu yang satu ini sesuai namanya, memiliki bentuk yang digulung. Selain itu, biasanya pada bagian permukaan bolu diberikan selai sehingga saat penggulungan nanti, selai yang ada di dalamnya dapat menjadi isian menarik.
Namun, tak mudah lho untuk menggulung bolu. Bila salah, justru olahan bolumu akan hancur atau bahkan patah.
Jika kamu tertarik untuk mengetahui apa saja tips yang benar dalam menggulung bolu, berikut lima daftarnya.