TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Udang Bakar Mentega Spesial, Ide Bekal ala Restoran

Dijamin bakal ketagihan 

ilustrasi udang bakar (instagram.com/lemburkuringsimanggis)

Udang adalah salah satu jenis seafood yang memiliki banyak penggemar. Selain rasanya yang lezat, udang juga dapat diolah dengan beragam bumbu. Salah satu menu andalan berbahan dasar udang yang dapat kalian ikuti di rumah yaitu udang bakar mentega. 

Cara membuatnya juga cukup mudah dan tidak memerlukan banyak bahan. Penasaran? Yuk, simak resep udang bakar mentega spesial di bawah ini!

Bahan yang Dibutuhkan

ilustrasi udang (unsplash.com/Etienne Giardet)
  1. 250 gram udang besar
  2. 1 siung bawang putih, iris halus 
  3. 1 bawang bombay, iris halus
  4. 1 sachet saus sori 
  5. 2 sdm saus pedas
  6. 2 sdm saus tomat 
  7. 1 sdt garam 
  8. 1 sdt gula 
  9. Mentegal secukupnya

Cara Membuat 

ilustrasi orang memasak (pixabay.com/089photoshootings)

  1. Buang bagian kepala udang dan kupas bersih kulit udang. Kemudian cuci bersih udang dan sisihkan. 
  2. Campurkan saori, saus pedas, saus tomat, garam, lada, gula, bawang putih dan bawang bombay dan satu wadah. Kemudian masukkan udang ke dalam bumbu dan diamkan hingga 30 menit. 
  3. Panaskan teflon, beri mentega lalu masukkan udang. Masak hingga udang matang dan berubah warna. 
  4. Udang bakar mentega siap dihidangkan. 

Baca Juga: Resep Udang Garlic Butter Cream yang Sedap dan Bikin Nagih

Tips Memasak 

ilustrasi memasak (unsplash.com/Becca Tapert)

Jika kamu ingin mencoba resep di atas, kamu dapat menggunakan segala jenis udang. Namun disarankan menggunakan udang berukuran sedang atau besar untuk mendapatkan cita rasa lebih lezat. 

Kamu juga dapat menggunakan tusuk sate, agar dapat memudahkan dalam proses pembakaran. Apabila kamu pencinta pedas, kamu bisa tambahkan cabe rawit pada bumbu.  

Kandungan Gizi 

ilustrasi scientist (unsplash.com/CDC)

Tidak hanya memiliki rasa yang lezat, udang juga dikenal sebagai hidangan laut yang mengandung banyak nutrisi di dalamnya. Walaupun berukuran kecil, dalam tubuh udang terkandung di dalamnya protein, kalsium, yodium hingga asam lemak omega-3. 

Dari kandungan tersebut, udang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Salah satunya yaitu kandungan asam lemak omega-3 yang terdapat pada udang baik untuk kesehatan jantung, mencegah radang sendi, hingga baik untuk ibu hamil. 

Baca Juga: Resep Udang Bakar Bumbu Asam Gurih, Masaknya Gampang!

Verified Writer

Alvina Putri Rahmanita

Hello:)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya