TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Mudah Setup Pisang Kolang-Kaling, Manis dan Nyegerin Banget

#RamadanDiRumah lebih enak disajikan dingin

Instagram.com/elisabethlie1982

Setup pisang sangat disukai oleh masyarakat Banjar dan menjadi salah satu jajanan yang sangat laku di pasaran. Jenis pisang yang biasa dijadikan setup adalah pisang kepok. Makanan ini juga menjadi santapan yang paling banyak dicari orang ketika bulan Ramadan tiba.

Setup pisang dapat disajikan dalam keadaan dingin maupun hangat. Membuat setup pisang tidak membutuhkan waktu yang lama dan bahan-bahannya pun mudah didapatkan. Berikut resep membuat setup pisang kolang kaling.

1. Bahan-bahan yang diperlukan 

Instagram.com/wilma_chrysanti

Bahan-bahan :
• 10 pisang kepok
• 250 gr kolang kaling
• Sejempol jahe, iris-iris
• 1 kayu manis
• 5 cengkih
• 1 lembar daun pandan
• Air secukupnya
• Gula secukupnya

Baca Juga: Resep Setup Pisang ala Yummy yang Empuk dan Lembut, Bikin Ngiler!

2. Potong-potong pisang dan kolang-kaling 

Instagram.com/intanyusans

Kupas pisang lalu potong-potong serong. Kemudian cuci dan potong kolang-kaling, sisihkan.

3. Rebus air sampai mendidih lalu masukkan beberapa bahan

Instagram.com/dapoeriris

Setelah pisang dan kolang-kaling di potong-potong. Kemudian rebus air sampai mendidih, lalu masukkan jahe, kayu manis, cengkih, gula, dan daun pandan, cek rasa.

4. Masak pisang beserta bahan lain sampai wangi 

Instagram.com/ct_sitiaminah

Setelah itu masukkan pisang dan kolang-kaling yang sudah di potong-potong, kemudian masak sampai wangi.

Baca Juga: 5 Resep Takjil Gorengan Terbaru ala Yummy yang Nikmat untuk Buka Puasa

Verified Writer

Atika Sari

Love yourself

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya