TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Lumpia Cheesecake Blueberry, Dijamin Bikin Kamu Ketagihan!

#IDNTimesFood Renyah di luar, lumer di dalam

delish.com

Lumpia merupakan jajanan tradisional khas Tionghoa. Umumnya lembaran tipis lumpia berisi daging atau sayur-sayuran. Rasanya pun sangat lezat, antara perpaduan manis dan gurih.

Namun, resep berikut ini cukup unik yaitu lumpia berisi cheesecake blueberry. Penasaran? Yuk, intip resepnya berikut ini.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

yayforfood.com

Bahan untuk saus blueberry:

  • 2 1/2 cangkir blueberry
  • 1 sendok teh gula pasir
  • Perasan setengah jeruk lemon

Bahan untuk cheesecake:

  • 8 ons krim keju
  • 1/2 cangkir gula pasir
  • 1/2 cangkir yoghurt
  • 1 sendok teh ekstrak vanilli
  • Garam secukupnya
  • 18 lembar kulit lumpia
  • Minyak untuk menggoreng

2. Membuat saus blueberry

mybakingaddiction.com

Langkah yang pertama, kamu bisa membuat saus blueberry terlebih dahulu. Campurkan blueberry, gula pasir, dan air perasan jeruk lemon di panci sedang. Didihkan dengan api sedang selama 5-7 menit hingga tekstur saus mengental. Sisihkan.

Baca Juga: Resep Membuat Cheesecake Cokelat yang Lumer di Mulut, Enak Banget!

3. Membuat cheesecake

alsothecrumbsplease.com

Selanjutnya, campurkan krim keju, yoghurt, gula, vanili, dan garam dalam wadah yang besar. Kocok menggunakan mixer dengan kecepatan sedang cenderung tinggi hingga semua bahan tercampur secara merata.

4. Bungkus cheesecake

thesouthern.com

Ambil satu sendok cheesecake dan letakkan di tengah-tengah kulit lumpia. Kemudian, olesi cheesecake dengan saus blueberry.

Gulung kulit lumpia secara perlahan, lalu tutup lipatan dengan menggunakan air agar merekat. Ulangi langkah ini sampai semua adonan habis.

Baca Juga: Resep Lumpia Rebung Khas Semarang yang Gurih dan Renyah, Wajib Coba!

Verified Writer

Aulia Maharani

find me on ig : auliaamhrni

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya