TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Jus Kurma Susu untuk Ibu Menyusui, Cuma Butuh 3 Bahan

#RamadanDiRumah Pelancar ASI yang paling enak dan sehat

goodthymekitchen.com

Untuk ibu menyusui yang sedang berpuasa, disarankan mengonsumsi jus kurma susu. Sebab, ibu hamil cenderung lebih cepat lapar. Jadi disarankan minum jus ini, karena dapat membantu untuk menahan lapar dan tetap menghidrasi tubuh.

Jus ini lebih enak dinikmati saat dingin. Rasanya yang manis dan menyegarkan ini juga bermanfaat untuk kesehatan. Yuk, intip resep jus kurma susu di bawah ini!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

legit.ng
  • 5-7 butir kurma
  • 250 ml susu cair full cream
  • es batu secukupnya

Baca Juga: 7 Jenis Kurma Paling Populer di Indonesia, yang Mana Favoritmu?

2. Bersihkan kurma dari bijinya

yumuniverse.com

Ambil beberapa butir kurma, lalu cuci bersih terlebih dahulu. Setelah kurma bersih, kupas dan buang bijinya. 

3. Campurkan semua bahan dengan blender

legit.ng

Siapkan blender, lalu masukkan kurma. Tambahkan susu cair full cream dan es batu secukupnya. Proses dengan blender hingga benar-benar halus.

Baca Juga: 10 Inspirasi Olahan Kurma untuk Buka Puasa, Tenaga Pulih Seketika

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya