TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Membuat Ketan Durian Lumer, Dessert Legit Tanpa Oven dan Mixer 

Bisa untuk 13 porsi sekaligus

youtube.com/bisnisiburumahtangga

Durian memang paling cocok dibuat dessert. Kalau sop durian mungkin sudah mainstream. Kali ini daging durian bisa diolah seperti krim dan dipadukan dengan ketan.

Rasanya jadi lebih legit dan creamy banget. Terutama jika dinikmati dalam keadaan dingin. Penasaran gimana cara membuatnya? Intip resep ketan durian lumer di bawah ini!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

youtube.com/bisnisiburumahtangga

Bahan ketan:

  • 1 kilogram beras ketan, rendam 20 menit
  • 400 ml santan kental 
  • 600 ml air 
  • 1/4 sdt garam

Bahan durian lumer:

  • 3 buah durian, ambil dagingnya 
  • 400 ml santan kental
  • 1 liter air
  • 3 saset kental manis
  • 200 gram gula pasir
  • 2 sdm tepung maizena
  • 2 lembar daun pandan

2. Kukus beras ketan

youtube.com/bisnisiburumahtangga

Panaskan pengukus ketan, kemudian masukkan ketan. Tutup pengukus, kukus selama 10 menit hingga matang. Setelah ketan matang, pindahkan ke dalam wajan. 

Baca Juga: Resep Es Ketan Durian Kurma, Minuman Segar yang Juga Mengenyangkan

3. Masak ketan

youtube.com/bisnisiburumahtangga

Campur dengan santan kental, aduk hingga tercampur rata. Tambahkan air dan garam, aduk-aduk kembali. Nyalakan kompor dengan api kecil, masak hingga airnya menyusut dan ketan mengembang.

Setelah ketan mengembang dan mengering, masukkan ke dalam panci pengukus. Kukus kembali selama 20-30 menit hingga ketan lembut. 

4. Buat durian lumer

youtube.com/bisnisiburumahtangga

Selanjutnya, haluskan daging durian dengan garpu, lalu pindahkan ke dalam panci. Campur dengan santan kental, air, kental manis, gula pasir, maizena, dan daun pandan.

Aduk hingga merata, nyalakan kompor dengan api sedang. Masak sambil diaduk hingga mendidih. Setelah mendidih dan mengental, angkat dan sisihkan. 

Baca Juga: Resep Alpukat Kocok Durian, Cocok buat Bisnis Minuman Kekinian!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya