TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Kepiting Asam Manis ala Restoran Seafood, Gurihnya Sedap Banget!

Bisa jadi lauk bersama nasi putih, lho

ilustrasi kepiting asam manis (instagram.com/widyadewi.s)

Simak resep kepiting asam manis ala restoran seafood berikut ini. Kepiting meruapakan salah satu hewan laut yang sangat lezat apabila dijadikan seafood. Salah satu menu seafood kepiting paling umum yang sering dijumpai di resto-resto adalah kepiting asam manis.

Kepiting yang dimasak dengan campuran bumbu dan saus tentu bakal bikin lidahmu bergoyang. Maka dari itu, persiapkan bahan dan peralatan masakmu untuk mengikuti resep kepiting asam manis ala restoran seafood di bawah ini!

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

ilustrasi kepiting (freepik.com/xb100)

Bahan utama:

  • 1 kg kepiting ukuran sedang
  • 1 buah bawang bombay, rajang
  • 4 sdm saos tomat
  • 2 sdm saos sambal
  • 1 sdt tepung maizena larutkan dengan sedikit air


Bahan bumbu halus:

  • 3 siung bawang putih
  • 5 cm jahe
  • 1/2 sdt lada bubuk
  • 2-3 sdm gula pasir (sesuai selera)
  • 2 sdm saus tiram
  • 1/2 sdt garam

Baca Juga: Resep Sup Kepiting Kuah Pedas, Seafood Andalan yang Pasti Enak

2. Cuci dan rebus kepiting

ilustrasi merebus (unsplash.com/Michal Balog)

Siapkan satu kilogram kepiting, lalu cuci bersih dengan air mengalir supaya kotorannya larut. Jika sudah, buang katup pada bagian luar kepiting.

Tuangkan secukupnya air ke dalam panci. Taruh di atas kompor, kemudian panaskan air sampai mendidih. Masukan kepiting yang telah dibersihkan lalu sampai berubah warna. Angkat dan tiriskan.

3. Haluskan bumbu

ilustrasi bumbu halus (freepik.com/freepik)

Masukan bawang putih, jahe, lada bubuk, saus tiram, gula, dan garam ke dalam chopper atau blender. Jika tidak punya, kamu bisa menggunakan cobek untuk menghaluskannya.

Haluskan bumbu-bumbu tersebut sesuai selera. Bisa sangat halus atau sedikit kasar supaya lebih bertekstur. Angkat dan sisihkan dahulu jika sudah.

4. Masak kepiting asam manis

ilustrasi memasak (freepik.com/wasant_foodtography)

Belah kepiting menjadi dua bagian, dari mulut ke bawah. Selanjutnya, geprek kepiting pada bagian capitnya. Jika sudah, tumis bumbu halus serta bawang bombay sampai aromanya wangi. Masukan kepiting dan oseng-oseng sebentar.

Kemudian, tuangkan secukupnya air lalu beri saos tomat dan saos sambal. Aduk-aduk sampai tercampur merata. Masak kembali sampai bumbu meresap ke dalam daging kepiting. Terakhir, beri larutan tepung maizena supaya kuahnya agak mengental.

Baca Juga: 5 Restoran Kepiting Terkenal di Palembang, Pecinta Seafood Merapat!

Verified Writer

Dimas Hutama

@dimashutama_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya