TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Kroket Kornet Daging Sapi, Cocok untuk Bekal Sekolah Anak!

Ada isian keju mozarella-nya lho!

ilustrasi kroket kornet isi keju (freepik.com/freepik)

Kornet merupakan olahan daging sapi kalengan yang biasa dijumpai di toko-toko hingga supermarket. Kornet sendiri bisa langsung disantap atau dimasak terlebih dahulu.

Kalau kamu bingung mau mengolah kornet, mungkin resep kroket kornet daging sapi di bawah ini bisa sedikit membantumu. Bagaimana cara buatnya? Yuk, simak!

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

ilustrasi daging giling (freepik.com/WR Studio BR)

Bahan kroket:

  • 150 gram tepung terigu
  • 2 sdm kornet
  • 2 sdm saus spaghetti
  • 1/2 buah bawang bombay cincang
  • 2 sdm margarin
  • 200 ml susu cair
  • 1/2 sdt kaldu jamur
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • Keju mozarella secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya


Bahan pelapis:

  • 1 butir telur ayam
  • 1 sdm terigu
  • 100 gram tepung roti kasar

Baca Juga: 5 Tips Bikin Kroket Belanda, Ide Jualan Selain Risol Mayo 

2. Masak kornet

ilustrasi memasak daging cincang (YouTube.com/Ceceromed Kitchen)

Masukkan dua sendok makan margarin ke dalam pan atau wajan biasa. Taruh di atas kompor lalu nyalakan. Panaskan sampai margarin meleleh.

Tumis bawang bombay sampai aromanya harum. Masukkan kornet daging sapi dan saus spaghetti. Aduk-aduk hingga tercampur rata.

3. Tambahkan bahan-bahan lainnya

ilustrasi membuat kroket kornet (YouTube.com/Lanny Setiawan)

Tuangkan susu cair, kaldu jamur garam, lada, dan gula ke dalam tumisan kornet. Aduk-aduk sebentar hingga susu tercampur dengan kornet.

Selanjutnya masukkan tepung terigu. Aduk-aduk cepat sampai menggumpal dan semua bahan menyatu dengan terigu. Angkat, kemudian hilangkan uap panasnya.

4. Bulat-bulatkan adonan

ilustrasi membuat kroket kornet(YouTube.com/Delmira Cooking)

Ambil sekitar satu sendok makan adonan kroket. Bulat-bulatkan adonan tersebut dengan tangan, jangan lupa untuk memakai sarung tangan, ya!

Buat cekungan lalu isi dengan potongan keju. Tutup kembali dengan cara dibulat-bulatkan lagi. Ulangi sampai semua adonan terisi potongan keju.

Baca Juga: Resep Korokke, Kroket Khas Jepang yang Bisa Dijadikan Lauk Makan 

Verified Writer

Dimas Hutama

@dimashutama_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya