TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Soto Daging Aceh yang Gurih, Aromanya Rempah Abis!

Cita rasa khas Nusantara yang sedap

ilustrasi soto daging Aceh (youtube.com/Dapur Airlangga)

Soto memiliki ciri khas berbeda di berbagai macam daerah. Di Aceh sendiri, soto cenderung menggunakan daging sapi dan dimasak bersama santan kental, lalu disajikan tanpa kecap, seperti soto-soto khas di Pulau Jawa.

Meski begitu, soto khas Aceh punya cita rasa yang gurih dan berempah. Aromanya pun harum, bikin siapa saja pengin nambah nasi.

Jika penasaran dengan cita rasanya, kamu tak perlu jauh-jauh ke Aceh. Cukup di rumah saja dan ikuti resep soto daging khas Aceh berikut beserta langkah-langkahnya di bawah ini!

Bahan Soto Daging Aceh

ilustrasi daging sapi (freepik.com/mdjaff)

Bahan soto daging:

  1. 2 liter air
  2. 500 gram daging paha atas sapi
  3. 3 sdm minyak sayur
  4. 1 batang serai, memarkan
  5. 2 lembar daun salam
  6. 150 ml santan kental
  7. 1 sdm kaldu ayam bubuk
  8. 2 butir kapulaga

Bahan bumbu halus:

  1. 5 butir bawang merah
  2. 3 siung bawang putih
  3. 1 sdt ketumbar
  4. 3 butir kemiri
  5. 1/2 cm jahe
  6. 1/2 sdt merica butiran
  7. 1 sdt garam

Bahan pelengkap:

  1. bawang merah goreng secukupnya
  2. tomat secukupnya, potong-potong
  3. seledri secukupnya, iris kasar
  4. daun bawang, iris kasar
  5. jeruk nipis secukupnya, belah

Cara Membuat

ilustrasi memasak soto daging Aceh (youtube.com/Ellenka)
  1. Panaskan air di dalam panci hingga mendidih. Jika sudah, masukan potongan daging ke dalamnya.
  2. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan daun salam serta serai, aduk sampai layu. Angkat, lalu tuangkan ke dalam rebusan daging.
  3. Masukan kapulaga dan beri sedikit kaldu bubuk. Aduk-aduk, lalu masak hingga daging lunak.
  4. Terakhir, tuangkan santan, lalu kecilkan apinya sambil diaduk hingga tercampur rata.
  5. Masak kembali sampai soto daging Aceh matang, lalu sajikan.

Baca Juga: Resep Soto Daging Santan yang Lezat dan Gurih 

Tips Memasak Soto Daging Aceh

ilustrasi memasak soto daging Aceh (youtube.com/Ellenka)

Salah satu tips untuk menciptakan rasa yang lebih gurih dan berkaldu pada kuah soto daging aceh adalah memilih daging berlemak. Kamu bisa menggunakan bagian sandung lamur sapi dengan lapisan lemak yang cukup banyak.

Saat memasak soto daging aceh, pastikan api dalam kondisi sedang atau kecil. Tujuannya supaya bumbu meresap sempurna ke dalam daging dan membuat teksturnya empuk merata.

Penyajian Soto Daging Aceh

ilustrasi soto daging Aceh (youtube.com/Ellenka)

Siapkan mangkuk bersih, llalu masukkan irisan tomat dan daun bawang ke dalamnya. Siram menggunakan kuah soto aceh plus daging sapinya secukupnya. Taburi irisan seledri beserta bawang goreng di atasnya.

Sajikan soto daging selagi hangat bersama sepiring nasi putih dan irisan jeruk nipis. Empuknya daging sapi sangat berpadu dengan kuah yang gurih dan berempah. Bisa ngabisin nasi pokoknya!

Baca Juga: Resep Soto Daging Madura, Begini Cara Buatnya biar Makin Gurih!

Verified Writer

Dimas Hutama

@dimashutama_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya