TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Bolu Pandan Panggang untuk Natal, Aromanya Semerbak Bikin Ngiler

Mencium baunya saja langsung bikin perut keroncongan

bolu pandan panggang (instagram.com/dapur_mak_gembrot)

Bolu yang empuk dan lembut merupakan suguhan terbaik saat Hari Natal. Apalagi ditambah dengan wangi pandan yang sedap, dijamin semua anggota keluarga semakin doyan untuk memakannya.

Gak perlu jauh-jauh beli ke toko roti yang mahal, kali ini kamu bisa membuat bolu pandan sendiri di rumah. Wanginya yang semerbak bakal bikin semua orang menelan ludah. Yuk, lihat resep bolu pandang panggang berikut ini!

Bahan Bolu Pandan untuk Natal

ilustrasi tepung terigu (webstaurantstore.com)
  1. 160 gram tepung terigu
  2. 150 gram gula pasir
  3. 100 gram margarin
  4. 40 gram tepung maizena
  5. 6 butir telur
  6. 2 sendok makan pewarna pandan. Bisa diganti dengan 8 lembar daun pandan asli yang dihaluskan dengan 50 ml air, lalu ambil sarinya
  7. 1 sendok teh emulsifier
  8. 1/2 sendok teh baking powder

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya