TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bikin Ngiler, Olahan Keju Ini Patut Banget Kamu Cobain!

#PANJATPOIN Enak semuaaa~

iamafoodblog.com

Keju merupakan salah satu produk susu bergizi tinggi yang dihasilkan dari proses penggumpalan protein pada susu. Rasanya yang khas membuat keju menjadi olahan yang banyak digemari masyarakat. Nah ini adalah beberapa olahan keju yang dijamin bikin ngiler dan nagih. Gampang kok bikinnya!

1. Mie instan keju

danielfooddiary.com

Bahan-bahan yang diperlukan :

  • 1 Mie instan
  • 1 potong keju cheddar
  • 1 sdt parsley kering

Cara membuatnya :

  • Didihkan air kemudian rebus mie instan sampai matang.
  • Angkat, tiriskan dan taruh di atas piring.
  • Rebus air sedikit. Masukan semua bumbunya termasuk keju sampai mencair.
  • Tuangkan bumbu keju di atas mie dan taburi parsleynya.
  • Siap disajikan.

Baca Juga: Gak Cuma Pisang, 8 Buah Ini Enak Banget kalau Digoreng!

2. Kentang saus keju

wikihow.com

Bahan-bahan yang diperlukan :

  • Kentang 1 kg
  • 1 potong keju cheddar

Cara membuatnya :

  • Kupas kentang dari kulitnya.
  • Potong kentang berbentuk persegi panjang.
  • Goreng kentang sampai matang.
  • Kemudian tiriskan dan letakan diatas piring.
  • Panaskan air sedikit dan masukan kejunya. Kemudian tunggu sampai meleleh.
  • Lalu tuangkan lelehan keju tersebut di atas kentang yang sudah matang.
  • Dan sajikan.

3. Makaroni keju

budgetbytes.com

Bahan-bahan yang diperlukan :

  • 200 gr makaroni
  • 1/2 sdt garam
  • 2 sdm mentega
  • 2 sdm tepung terigu
  • 3 cangkir susu
  • 4 potong keju cheddar

Cara membuatnya :

  • Rebus makaroni sampai matang. Kemudian tiriskan.
  • Panaskan susu dengan api kecil.
  • Lalu campurkan dengan mentega, tepung terigu dan aduk sampai rata.
  • Masukkan keju cheddar. Aduk lagi sampai rata.
  • Siapkan makaroni yang sudah ditiris.
  • Lalu tuangkan saus keju diatas makaroni.
  • Siap dihidangkan.

Baca Juga: Resep Camilan Kekinian yang Dibuat dari Mie Instan, Mudah Banget!

Verified Writer

Kau Kabu

...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya