TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Langkah Membuat Susu Kurma yang Legit, Manisnya Pas

Jenis kurma yang dipakai bisa menentukan hasil minuman

Ilustrasi susu kurma ala rumahan (freepik.com/azerbaijan_stockers)

Intinya Sih...

  • Menciptakan rasa susu kurma yang legit dan wangi dengan bahan di rumah.
  • Pembuatan susu kurma mudah dengan bahan-bahan seperti susu cair, kurma, air, dan pemanis.
  • Susu kurma bisa dinikmati dalam keadaan dingin atau panas dengan rasa manis dan aroma yang legit.

Menikmati susu tawar memang sudah biasa, tapi kamu bisa berkreasi dengan bahan yang ada di rumah untuk menciptakan rasa susu yang legit dan wangi. Susu kurma adalah salah satu minuman yang tidak salah populer dari susu dengan perasa lainnya. Sajian ini melibatkan proses penyatuan susu dan kurma sehingga bisa mendapatkan rasa manis dan kesegaran maksimal.

Pembuatan susu kurma bisa kamu buat dengan mudah di rumah, menggunakan bahan-bahan yang tepat dan tekaran yang pas. Apalagi komponen yang digunakan hanya terdiri dari susu cair, kurma, air, dan pemanis bila diperlukan. Namun, biar hasil dan rasanya memuaskan tidak ada salahnya untuk mengintip delapan langkah pembuatan susu kurma di bawah ini biar manisnya pun bisa kamu ukur. Simak yuk!

1. Gunakan kurma sukari jika ingin rasa susu lebih manis. Jenis kurma ini terkenal karena rasanya yang legit dengan sensasi mirip karamel

ilustrasi kurma (unsplash.com/VD Photography)

2. Bila kurma terasa kering dan keras, baiknya rendam dulu di air selama beberapa saat. Ini akan membuat kurma lebih gampang dihaluskan

Menuangkan air ke dalam cangkir (pexels.com/Ron Lach)

3. Jenis susu yang sebaiknya dipakai dalam susu kurma adalah full cream. Bahan tersebut akan membuat teksturnya lebih creamy dan legit

susu dalam wadah kaca (freepik.com/freepik)

4. Kalau ingin menambahkan rasa manis pada susu kurma maka kamu bisa pertimbangkan pemakaian kental manis atau madu

kental manis dalam wadah kaca (freepik.com/jcomp)

Baca Juga: 5 Tanda Buah Kurma yang Sudah Tak Layak Konsumsi, Jangan Keliru!

5. Haluskan bahan memakai bantuan blender atau food processor selama beberapa menit agar semua komponen menyatu dengan baik

ilustrasi blender (pexels.com/Yaroslav Shuraev)

6. Kekentalan susu kurma bisa disesuaikan dengan preferensi. Jika menurutmu terlalu manis, maka bisa ditambahkan air putih

ilustrasi air dan gelas (pixabay.com/Abbat)

7. Bila ingin terasa lebih halus, maka disarankan menyaring susu kurma tersebut menggunakan saringan berlubang kecil agar ampasnya terpisah

ilustrasi proses menyaring adonan (pexels.com/Klaus Nielsen)

Verified Writer

Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya