TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Tim Telur Tofu Siram, Lauk Sarapan yang Simpel dan Praktis

Sesi sarapanmu bakal lebih berselera

Tim Telur Tofu Siram (youtube.com/Rudy dan Sahabat TV)

Kalau punya tahu sutra di rumah, jangan cuma digoreng biasa. Coba diolah menjadi menu kukusan yang lengkap dengan bumbu siram sedap. Resep tim telur tofu siram ini bisa menjadi lauk praktis menu sarapan pagimu, lho.

Bahannya sederhana banget, proses memasaknya pun cukup singkat dan gak ribet sama sekali. Jadi, gak bakal menyita banyak waktumu di dapur.

Yuk, praktikkan resep tim telur tofu siram yang nikmat untuk menu sarapanmu pagi ini. Lembutnya bikin kamu ketagihan, deh!

Baca Juga: Resep Tofu Telur Hot Plate Rumahan, Cocok buat Makan Siang

Bahan Tim Telur Tofu Siram

ilustrasi tahu putih (pixabay.com/waichi2021)

Bahan utama:

  1. 4 butir telur
  2. 2 bungkus tahu sutra, potong sesuai selera
  3. 1/2 sdt garam
  4. 200 ml air kaldu ayam

Bahan tumis siram:

  1. 3 siung bawang putih cincang kasar
  2. 2 sdm saus tiram
  3. 1 sdm kecap manis
  4. 1/2 sdm kecap asin
  5. 4 sdm air
  6. 1/2 sdt merica putih bubuk
  7. 1 sdt gula pasir
  8. 3 sdm minyak goreng
  9. 100 gram daging ayam cincang
  10. 50 gram udang kupas cincang
  11. 100 gram jamur shitake, potong sesuai selera
  12. 1 batang daun bawang, dirajang

Cara Membuat

ilustrasi memasak di dapur (unsplash.com/Becca Tapert)
  1. Siapkan wadah cukup besar. Kocok lepas telur, lalu masukkan garam dan air kaldu ayam ke dalamnya. Aduk rata dan sisihkan.
  2. Potong tahu sutra sesuai selera. Tata tahu dalam wadah tahan panas, lalu siram dengan kocokan telur.
  3. Kukus selama 10 menit dengan tutup kukusan sedikit terbuka.
  4. Untuk membuat bahan tumis siram, siapkan wajan yang telah diberi minyak. Kemudian, tumis bawang putih cincang hingga harum dan kuning keemasan.
  5. Tambahkan saus tiram, kecap asin dan kecap manis. Masak hingga berbuih.
  6. Masukkan daging ayam, udang, dan jamur shitake secara bergantian. Masak hingga cukup matang. Tambahkan merica bubuk, gula dan daun bawang. Masak kembali.
  7. Angkat tim tahu telur dari kukusan, lalu tuangkan bahan tumis siram di atasnya.
  8. Sajikan tim telur tofu siram bersama sepiring nasi hangat.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Telur Asin untuk Makan Hari Ini, Sedap!

Verified Writer

Made Ayu Putri Arini

Menulis dengan sepenuh hati

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya