TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Buttermilk Chicken ala Cheryl MasterChef Indonesia

Bikinnya super simple, lho!

ilustrasi buttermilk fried chicken (freepik.com/atlascompany)

Ayam telah menjadi primadona bahan masakan di tengah keluarga. Makanan tinggi protein ini tak hanya affordable, namun juga bisa diolah menjadi beragam masakan.

Namun jika bosan dengan menu yang itu-itu saja, kamu bisa sontek resep buttermilk chicken ala pemenang kontes memasak MasterChef Indonesia musim 9, Cheryl Gunawan. Walau tampak fancy, namun proses pembuatannya mudah dilakukan. Yuk, ikuti resepnya!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

ilustrasi bahan-bahan (pexels.com/alleksana)

Bahan utama:

  • 2 buah dada ayam fillet
  • 2 butir telur
  • 1 sdm parsley kering
  • 1 cup fresh milk
  • 1 sdt perasan lemon
  • 2 cup tepung terigu
  • 2 cup minyak goreng
  • Bawang putih bubuk, secukupnya
  • Bubuk paprika, secukupnya
  • Garam, secukupnya
  • Gula, secukupnya
  • Penyedap, secukupnya

Bahan dipping sauce:

  • 100 gram sour cream
  • Daun dil
  • Garam, secukupnya
  • Lada, secukupnya
  • Gula, secukupnya

2. Marinasi ayam dengan susu dan lemon

ilustrasi marinasi ayam (unsplash.com/Sophia Louw)

Cuci bersih ayam menggunakan air mengalir. Potong dada ayam menjadi seperti chicken strips dan sisihkan terlebih dahulu.

Campurkan susu sapi segar dengan perasan lemon. Tambahkan sedikit garam dan irisan parsley. Aduk hingga merata. Redam ayam di dalam larutan susu dan lemon. Marinasi selama 15 hingga 30 menit agar dagingnya lebih moist dan tender.

Baca Juga: Resep Ramen Tori Paitan Halal, Kuah Kaldunya Creamy Pol!

3. Buat dipping sauce

ilustrasi dipping sauce (pexels.com/Engin Akyurt)

Selagi menunggu marinasi ayam, manfaatkan waktu untuk membuat dipping sauce terlebih dahulu. Cincang halus daun dil dan taburkan ke atas sour cream.

Tambahkan sedikit lemon juice, garam, gula, dan lada. Kamu bisa menakar bumbunya sesuai selera dan mengoreksi rasanya. Aduk hingga tercapur rata. Selain digunakan sebagai pendamping buttermilk chicken, saus ini juga bisa menjadi teman makan salad.

4. Campurkan bahan-bahan untuk membuat adonan tepung

ilustrasi membuat adonan (pexels.com/Nicole Michalou)

Campurkan tepung terigu dengan bubuk paprika, bawang putih bubuk, dan parsley. Aduk hingga merata. Tambahkan larutan susu dan lemon ke dalam adonan tepung dan aduk hingga adonannya membentuk gumpalan-gumpalan kecil. 

Celupkan ayam ke dalam telur yang sudah dikocok dan lumuri permukaannya dengan adonan tepung. Pijat sedikit ayam agar tepungnya menempel sempurna. 

Baca Juga: Resep Ayam Telur Asin, Menu Oriental yang Creamy dan Nikmat

Verified Writer

Nadhifa Aulia Arnesya

There's art in (art)icle. Hence, writing an article equals to creating an art.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya