TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep dan Cara Membuat Telur Balado Khas Minang yang Enak

Hati-hati bisa bikin kamu makan lima kali sehari

marmadukescarlet.blogspot.com

Telur balado merupakan salah satu makanan khas dari Minangkabau yang dimasak dengan cara menumis cabai bersama telur hingga meresap. Rasa sambal balado yang meresap bakal membuat telur lebih nikmat. 

Rasanya yang pedas manis bikin lidah benar-benar bergoyang. Nah, kamu bisa membuat telur balado sendiri di rumah dengan mudah dan nikmat. Simak yuk beberapa langkah mengolah resep telur balado dan bagaimana cara membuatnya!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

unsplash.com/Foodiesfeed

Bahan-bahan:

  • 12 buah telur
  • 12 sendok makan minyak

Bahan untuk bumbu balado:

  • 20 buah cabai merah keriting
  • 8 buah bawang merah
  • 10 siung bawang putih
  • 4 buah tomat
  • 2 sendok makan gula
  • 4 sendok teh garam

2. Rebus telur terlebih dahulu sebelum digoreng

thepioneerwoman.com

Rebus telur yang sudah disiapkan ke dalam air mendidih hingga matang. Setelah matang, masukkan ke dalam air dingin supaya mudah dikupas. Selanjutnya, panaskan minyak untuk deep frying sebelum menggoreng telur selama satu menit. 

Baca Juga: 5 Resep dan Cara Membuat Masakan Padang yang Bikin Ketagihan

3. Haluskan bahan-bahan untuk bumbu balado

trustedreviews.com

Letakkan bahan-bahan bumbu balado ke dalam food processor atau blender. Blender semua bahan hingga halus, sekitar lima menit. 

4. Tuang minyak, goreng bumbu balado yang sudah disiapkan

health.clevelandclinic.org

Tuang minyak yang sudah disiapkan ke dalam wajan, tunggu hingga panas. Setelah itu, masukkan bumbu balado yang sudah dihaluskan ke wajan panas. Goreng bumbu balado hingga mengeluarkan aroma yang wangi, kemudian tambahkan garam dan gula sesuai selera.

Baca Juga: 5 Kreasi Unik Masakan Telur ala Yummy, Murah Meriah dan Mudah!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya