TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Membuat Mie Aceh Goreng yang Sederhana dan Nikmat, Bikin Nagih!

Hangatnya merasuk sampai ke tulang 

instagram.com/fadhlierlanda

Mi Aceh bisa disajikan menjadi dua jenis, yakni goreng dan kuah. Kalau kamu pengin makanan ini, gak perlu jauh-jauh ke Aceh dulu untuk menikmatinya.

Dengan resep berikut, kamu bisa membuat mi aceh goreng yang gak kalah nikmat dengan daerah aslinya. Simak ya!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

mysanantonio.com

Bahan-bahan:

  • 100 gram mi kuning basah
  • 100 ml air
  • 50 gram daging sapi potong sesuai selera
  • 25 gram taoge 
  • 2 siung bawang putih yang diiris tipis
  • 2 butir bawang merah yang diiris tipis
  • 2 sendok makan minyak sayur
  • 2 sendok teh penyedap rasa
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1/2 batang daun bawang yang diiris tipis
  • 1/2 sendok makan bawang goreng tipis
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh cuka masak

Bahan bumbu halus:

  • 3 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah besar
  • 1 cm kunyit yang dibakar
  • 1/2 buah kapulaga
  • 1/4 sendok teh jintan
  • 1/4 sendok teh bubuk lada putih

Baca Juga: Resep Pangsit Goreng Gulung Udang ala Yummy, Mudah dan Enak Banget!

2. Haluskan bumbu halus, kemudian tumis di atas wajan

martinfamilystyle.com

Masukkan semua bahan bumbu halus ke dalam blender, haluskan. Sembari menunggu, siapkan wajan berisi minyak dan panaskan. Tambahkan bumbu halus, bawang putih, merah, dan daging sapi ke dalamnya.

3. Tambahkan beberapa bahan lainnya di atas wajan

consumerreports.org

Tumis semua bahan sampai mengeluarkan aroma harum. Tambahkan tomat, taoge, garam, kecap manis, penyedap rasa, cuka, dan gula, kemudian tumis kembali sampai harum.

Baca Juga: 10 Mie Instan dengan Rasa Paling Unik dan Nyeleneh, Kamu Berani Coba?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya