TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Tumis Sosis Bakso ala Yummy, Cocok buat Jadi Ide Bekal

Inspirasi masakan buat bekal di sekolah atau kantor, nih!

yummy.co.id

Seringkali banyak orang yang merasa kesulitan mengatur keuangannya, karena selalu membeli makanan di luar. Untuk kamu yang merasakannya, harus banget cobain bikin bekal sendiri, biar lebih hemat.

Tumis sosis bakso bisa jadi ide bekal. Dijamin enak dan mengenyangkan. Simak resep dan cara membuat tumis sosis bakso ala Yummy berikut ini!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

swissbutchery.sg

Bahan-bahan:

  • 7 buah bakso sapi
  • 4 buah sosis sapi
  • 2 sendok makan saus tomat
  • 1 buah cabai merah
  • 1 buah paprika hijau
  • 1 batang daun bawang
  • 1 sendok makan margarin
  • 1 sendok teh lada
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok makan saus tiram
  • air secukupnya

Baca Juga: Resep Bakso dalam Sarang ala Yummy yang Renyah dan Lembut, Wajib Coba!

2. Tumis beberapa bahan di atas wajan

yummy.co.id

Siapkan wajan, kemudian lelehkan margarin terlebih dahulu. Tambahkan bawang putih dan daun bawang ke dalamnya, tumis sampai harum. Masukkan paprika hijau, cabai merah, bakso, dan sosis, aduk kembali. 

3. Tambahkan beberapa bahan lainnya

yummy.co.id

Tuang saus tiram, tomat, garam, dan lada ke dalam wajan, aduk sampai merata. Cicipi biar rasanya sesuai selera kamu. Pastikan tumisan berwarna kecokelatan yang menandakan bumbu telah tercampur merata. 

Baca Juga: 10 Kesalahan Sepele Saat Membuat Bakso Daging Sapi, Kurang Sedap!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya