TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Ayam Bakar Saus Sambal Matah, Cocok untuk Acara Bakaran

paket komplit yang bikin perut semakin kenyang

ilustrasi ayam bakar saos sambal matah (pexels.com/Ruslan Khmelevsky)

Olahan ayam memang tidak akan ada habisnya untuk dibuat jadi masakan yang enak. Apalagi jika bumbu yang diracik adalah bumbu rempah yang memiliki cita rasa kuat. Ayam bakar saus sambal matah, misalnya. 

Namun, untuk kali ini resep ayam bakar yang digunakan bukan saus yang biasa, melainkan paduan bumbu pedas gurih yang semakin memanjakan lidah. Tambahan sambal matah pun semakin membuat komplit. Mau tahu lebih bagaimana cara membuatnya? Yuk, simak ulasan artikel berikut ini.

Bahan Ayam Bakar Saus Sambal Matah

ilustrasi paha ayam (pixabay.com/RitaE)

Bahan ayam bakar:

  1. 1 kg ayam broiler
  2. 1 buah jeruk nipis
  3. 1 ruas jahe geprek
  4. 500 ml air
  5. 1 sendok makan santan
  6. 5 sendok makan saus tomat
  7. 3 sendok makan kecap manis
  8. 1 sendok teh merica bubuk
  9. 1/2 sendok teh pala bubuk
  10. 2 sendok makan gula pasir 
  11. Garam secukupnya
  12. Penyedap jamur secukupnya
  13. Minyak untuk menumis

Bumbu halus:

  1. 7 siung bawang putih
  2. 10 siung bawang merah
  3. 15 buah cabe rawit

Bahan sambal matah:

  1. 5 siung besar bawang merah
  2. 15 buah cabai rawit
  3. 2 lembar daun jeruk angka 8 buang tulangnya
  4. 1 batang serai ambil putihnya
  5. 1 sendok teh terasi goreng
  6. 5 sendok makan minyak panas
  7. Garam secukupnya
  8. Gula secukupnya
  9. 2 sendok makan air perasan jeruk nipis

Baca Juga: 4 Perbedaan Sambal Matah dan Sambal Dabu-Dabu, Jangan Keliru Lagi ya!

Cara Memasak

ilustrasi ayam yang dipanggang (pixabay.com/chefmouhcine)
  1. Siapkan ayam bagian paha, lalu cuci bersih dan beri air perasan jeruk nipis. Biarkan sebentar, lalu bilas dan tiriskan.
  2. Tumis bumbu halus beserta jahe hingga harum. Masukkan ayam hingga berubah warna, lalu tuang air sampai mendidih.
  3. Tambahkan santan, saus tomat, kecap manis, merica, pala, gula, garam, dan penyedap jamur. Aduk rata dan koreksi rasanya.
  4. Masak hingga ayam empuk, bumbu meresap dan air menyusut habis.
  5. Panaskan teflon dan oles sedikit minyak, bakar ayam hingga kecoklatan.
  6. Ayam bakar saus siap disajikan beserta sambal matah dan lalapan.

Verified Writer

Qoniah Musallamah

Berusaha belajar sepanjang waktu

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya