TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Sambal Hijau Belimbing Wuluh, Membangkitkan Selera Makan

Jadi menu sederhana yang bisa ngabisin nasi, nih

sambal hijau belimbing wuluh (instagram.com/don_masak)

Meski tidak begitu indah dalam hal art of plating, sambal hijau belimbing wuluh tetap menjadi primadona sambal yang khas. Memang tidak begitu banyak yang mencobanya karena anggapan remeh pada buah satu ini. 

Padahal jika mau ditilik lebih dekat, banyak hal yang bisa diolah dari belimbing masam satu ini. Tapi pada kenyataannya siapa bisa memungkiri bahwa menu sederhana, sekalipun itu cuma secobek sambal, bisa mengalahkan pilihan kita atas banyak makanan yang lebih mewah.

Tanpa perlu memasak bahan sambal, kamu hanya membutuhkan waktu 5  hingga 10 menit untuk bisa menyelesaikannya. Inilah bahan yang kita butuhkan untuk sajian sambal yang sedikit masam dan segar!

Bahan Sambal Hijau Belimbing Wuluh

ilustrasi bahan sambal (pixabay.com/Nanoray24)
  1. 5 buah belimbing wuluh
  2. 10 buah cabai rawit hijau
  3. 2 buah cabai hijau besar
  4. 5 buah cabai hijau keriting
  5. 5 butir bawang merah
  6. 2 siung bawang putih
  7. 1 sendok teh terasi
  8. 1 sendok teh garam
  9. 1 sendok teh gula pasir/gula merah
  10. Secukupnya daun kemangi 

Baca Juga: 5 Tips Membuat Sambal Ijo ala Restoran Padang, Pedasnya Nendang Abis!

Cara Membuat Sambal Hijau Belimbing Wuluh

ilustrasi garam (Pixabay.com/mkupiec7)
  1. Cuci bersih belimbing wuluh, lalu tiriskan.
  2. Kemudian, potong-potong ukuran sedang. Dalam wadah, masukkan garam secukupnya dengan menambahkan air. Rendam potongan belimbing sesaat dan tiriskan.
  3. Selanjutnya, ulek kasar semua bahan. Masukkan belimbing wuluh potong ke atas sambal lalu tumbuk hingga keluar airnya.
  4. Tambahkan secukupnya daun kemangi. Sambal hijau belimbing wuluh siap untuk dinikmati.

Verified Writer

Qoniah Musallamah

Berusaha belajar sepanjang waktu

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya