TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Brownies Bit yang Super Simpel, Kaya Serat dan Nutrisi Lho!

Cocok buat yang pengin diet, tapi butuh camilan 

deviliciouslyraw.com

Bit dikenal sebagai sayur yang kaya akan serat dan nutrisi. Oleh karena itu jarang orang yang mau menkonsumsinya secara langsung.

Kamu bahkan bisa mengolahnya sebagai bahan pencampur brownies yang bakal memberikan daya tarik aroma dan warna cantiknya. Selain jadi pencuci mulut, dessert ini juga bisa dinikmati oleh kamu yang sedang menjalani diet.

Ingin coba membuat olahan ini di rumah? Yuk, cari tahu resep lengkapnya di bawah ini.

1. Persiapkan bahan-bahan yang diperlukan 

www.thespruceeats.com

Bahan-bahan:

  • 75 gram mentega tawar dengan suhu ruangan
  • 350 gram bit mentah, potong menjadi irisan kasar
  • 300 gram dark chocolate, potong kecil-kecil dan sisihkan 100 gram untuk adonan kasar
  • 2 buah telur
  • 200 gram gula pasir
  • 2 sdt pasta kacang
  • 1 sdt garam
  • 4 sdm tepung terigu
  • 4 sdm bubuk kakao atau coklat
  • 75 gram gula halus, ayak

Baca Juga: 5 Ragam Menu Sehat dan Lezat Berbahan Buah Bit, Penasaran?

2. Rebus bit dalam panci berisi air hingga lunak  

kitchenmason.com

Rebus bit dalam panci berisi air sampai lunak atau sekitar satu jam. Kamu bisa mengecek kematangannya dengan menggunakan garpu. Setelah matang tiriskan bit hingga dingin, kupas kulit.

Lumatkan bit menggunakan garpu atau food processor. Usahakan jangan terlalu halus agar memberikan tekstur kasar pada adonan. Simpan satu sendok teh lumatan bit untuk lapisan atasan atau hiasan.

3. Panaskan oven  

simplyhealthyfamily.org

Panaskan oven dengan suhu sekitar 180 derajat celsius. Sembari menunggu, olesi loyang ukuran 20x30 cm dengan mentega hingga merata disetiap sisi loyang.

4. Lelehkan cokelat batang dan mentega  

ghirardelli.com

Lelehkan dua ratus gram cokelat batang yang telah dipotong beserta mentega dalam mangkuk besar tahan panas yang diletakkan di atas panci berisi air hampir mendidih. Aduk terus menerus. Setelah meleleh hingga rata, angkat dari kompor dan sisihkan.

5. Campurkan bahan  

tasteofhome.com

Kocok telur, gula pasir, vanila, dan garam dalam mangkuk lain. Lalu kocok ke dalam campuran cokelat dan aduk beserta lumatan bit.

Ayak tepung dan coklat bubuk, tambahkan sisa potongan cokelat seratus gram dan aduk semuanya hingga tercampur rata.

Baca Juga: 10 Kreasi Buah Bit yang Bikin Kamu Makin Sehat dan Tetap Langsing

Verified Writer

senja sandera

.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya