TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Tumis Kentang Kornet, Lauk Simpel dan Bikin Kenyang

Kentang dan kornet, jelas bikin kenyang, nih!

ilustrasi tumis kentang kornet (instagram.com/elsiyulita76)

Kamu memiliki stock kornet dan kentang di kulkas tapi bingung akan diolah menjadi apa? Cukup tumis saja kentang dan kornet tersebut bersama bumbu dapur sederhana untuk dimasak menjadi lauk makan yang gurih serta sedap dengan mengikuti resep di bawah ini.

Langkah-langkahnya pun sangat mudah untuk diikuti, sehingga kamu yang baru belajar memasak juga bisa mencobanya. Berikut resep selengkapnya cara membuat tumis kentang kornet yang gurih dan sedap.

1. Bahan-bahan yang harus disiapkan

ilustrasi kentang (pexels.com/Antara Verma)

Sebelum mulai membuat tumis kentang kornet, pastikan kamu sudah menyiapkan bahan-bahannya, ya!

Bahan-bahan:

  • 2 buah kentang
  • 1 kaleng kecil kornet
  • 1 butir telur
  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 3 butir bawang merah, iris
  • ½ bawang bombay, iris
  • 1 batang daun bawang, iris
  • 5 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 1 sendok makan kecap ikan
  • 1 sendok teh gula
  • Garam dan merica, secukupnya
  • Margarin, secukupnya
  • Minyak goreng, secukupnya
  • Air, secukupnya
  • Cabai rawit bila suka pedas

2. Potong kentang bentuk dadu lalu goreng

ilustrasi mencuci kentang (pexels.com/Polina Tankilevitch)

Cuci kentang hingga bersih. Kupas kulit kentang menggunakan alat pengupas sayuran atau pisau. Belah kentang menjadi dua bagian. Belah setiap potongan kentang secara memanjang. Tumpuk irisan kentang, lalu potong menjadi bentuk dadu.

Letakkan wajan di atas kompor. Tuang minyak goreng, panaskan. Masukkan kentang, lalu goreng hingga kentang naik ke permukaan dan berwarna keemasan. Angkat, tiriskan.

Baca Juga: Resep Martabak Indomie Kornet untuk Camilan Sedapmu

3. Buat telur orak-arik

ilustrasi membuat telur orak-arik (pexels.com/Klaus Nielsen)

Letakkan wajan di atas kompor. Nyalakan api. Panaskan margarin di atas penggorengan hingga meleleh. Masukkan telur yang sudah dikocok lepas. Lalu orak-arik telur hingga matang. Sisihkan di pinggir wajan.

4. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga wangi

ilustrasi menumis bumbu (pexels.com/cottonbro)

Panaskan wajan. Tuang minyak goreng secara memutar mengenai pinggiran wajan agar seluruh permukaan wajan terkena minyak.

Masukkan bawang bombay. Tumis hingga layu. Tambahkan bawang merah dan bawang putih, tumis sebentar. Tambahkan cabai rawit bila suka pedas. Tumis hingga matang.

Baca Juga: 7 Resep Olahan Kornet Kalengan Mudah Dibuat, Cocok untuk Menu Keluarga

Verified Writer

Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya