TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Seblak Coet ala Rafael Tan, Bumbu Pedasnya Melekat di Lidah

Seblak Bandung yang sesungguhnya, nih!

Ilustrasi seblak coet (instagram.com/its.byra_)

Saat mendengar kata seblak, yang terbayang di benak kita adalah makanan berkuah kental berisi kerupuk, telur, sayuran, mi, dan bumbu pedas berwarna kemerahan. Padahal, seblak autentik khas Bandung jauh lebih sederhana dari seblak yang selama ini kita kenal.

Seblak ini dikenal dengan seblak coet atau seblak cobek. Beberapa waktu belakangan ini, seblak coet mendadak viral di akun TikTok salah satu anggota boy group SM*SH, Rafael Tan. Meskipun sederhana, tapi netizen dibuat penasaran dengan cita rasa seblak coet ini.

Pencinta pedas wajib mencoba resep seblak coet ala Rafael Tan berikut ini, karena padasnya autentik banget!

Baca Juga: Resep Seblak Indomie, Gurih dan Pedasnya Bikin Merem Melek

Bahan Seblak Coet

ilustrasi kerupuk (vecteezy.com/anggaraarjuna23)

  1. 100 gram kerupuk keriting
  2. 8 buah cabai rawit
  3. 1 siung bawang putih
  4. 1/2 ruas kencur
  5. 1/2 sdt garam
  6. 1/4 sdt kaldu bubuk
  7. 1/4 sdt gula pasir
  8. 4 sdm minyak goreng
  9. 800 ml air

Cara Membuat

ilustrasi membuat seblak coet (instagram.com/its.byra_)
  1. Didihkan air, lalu rebus seluruh kerupuk keriting hingga lembek dan matang selama kurang lebih 5-10 menit.
  2. Angkat dan tiriskan kerupuk keriting dari air rebusan. Kemudian, sisihkan sebentar.
  3. Haluskan cabai rawit, bawang putih, dan kencur bersama garam, kaldu bubuk, serta gula pasir menggunakan ulekan atau cobek.
  4. Setelah itu, panaskan minyak goreng menggunakan wajan selama kurang lebih 3-5 menit dengan api kecil.
  5. Tuang minyak panas ke dalam ulekan atau cobek berisi bumbu halus. Kemudian, aduk hingga tercampur rata.
  6. Terakhir, masukkan kerupuk keriting yang telah direbus. Aduk kembali hingga bumbu halus dan kerupuk keriting tercampur rata.
  7. Sajikan seblak coet selagi hangat, ya!

Baca Juga: Resep Seblak Pedas Khas Bandung, Paling Nikmat Bikin Nagih!

Verified Writer

Tyara Motik

The beginner

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya