TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Camilan Kala Cuaca Terik, Inilah Resep Es Krim Peppermint yang Segar

Rasa mint memberikan sensai rasanya yang lebih segar

momadvice.com

Kamu tentunya sudah tak asing lagi dengan es krim, bukan? Menu favorit banyak orang ini memang disajikan dengan varian yang juga beraneka ragam.

Salah satu varian yang mungkin jarang tersedia adalah rasa peppermint. Padahal, es krim dengan sentuhan bahan peppermint mampu memberikan sensasi rasa yang segar dan manis, lho

Berkat ketersediaan rasanya yang jarang ditemui, kalian bisa membuat es krim satu ini di rumah, lho. Yuk, simak resep lengkapnya di bawah ini untuk kalian praktekan di rumah.

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

barefeetinthekitchen.com

Bahan-bahan:

  • 2 1/2 cangkir heavy cream
  • 1 1/2 cangkir susu utuh
  • 8 buah kuning telur
  • 3/4 cangkir gula
  • 1/4 sendok makan garam
  • 2 sendok makan ekstrak peppermint
  • 1/2 cangkir permen peppermint yang telah dihaluskan

Baca Juga: Resep Membuat Es Krim Boba yang Bikin Hati Adem, Nyegerin Banget!

2. Campurkan susu dengan bahan-bahan lain

deviantart.com

Langkah yang dapat kamu lakukan adalah dengan mencampurkan susu dengan aneka bahan-bahan lain. Kamu bisa memanaskan susu dan mencampurkannya dengan garam serta gula.

Pastikan semuanya larut dengan sempurna di dalam susu. Selanjutnya, kamu bisa menunggu hingga cukup matang.

3. Tambahkan ekstrak peppermint

amazon.com

Untuk membuat es krim ini semakin tampak dan terasa peppermint-nya, kamu bisa menambahkan ekstrak peppermint ke dalam bahan-bahan tadi. Tambahkan dengan takaran takaran yang tepat. Setelah itu, kamu bisa mengaduknya ke dalam campuran susu.

4. Tambahkan taburan permen peppermint

bonappetit.com

Tak cukup hanya dengan ekstrak peppermint, kamu bisa memaksimalkannya dengan menambahkan taburan permen peppermint. Taburan permen tersebut akan membuat sensasi rasa segar dan tekstur yang lebih renyah. Dengan begitu, maka es krim peppermint buatanmu pun akan semakin lezat.

Baca Juga: Resep Es Krim Charcoal yang Gampang Banget, Pemula Juga Bisa Bikin

Verified Writer

Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya