TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Resep Camilan Serba Ubi dari Variety Show Korea Fun-Staurant 

Kreasikan ubi di rumah jadi camilan enak, yuk!

pangsit ubi keju (instagram.com/funstaurant_kbs)

Ubi merupakan kelompok umbi-umbian yang kaya akan nutrisi. Selain dapat ditemukan di sekitar, cara pengolahannya yang mudah, rasanya nikmat. Tidak heran jika banyak orang menjadikan ubi sebagai alternatif camilan.

Dari beraneka ragam jenis, salah satu yang sering dikonsumsi adalah ubi jalar. Jika kamu bosan dengan olahan ubi yang gitu-gitu aja, sekarang gak perlu bingung lagi, deh. Kamu bisa coba menggunakan beberapa referensi resep dari variety show masak-memasak asal Korea Selatan, yaitu Star’s Top Recipe at Fun-Staurant di bawah ini.

Tenang saja, bahan-bahannya tersedia di Indonesia, kok. Kepoin bareng, yuk!

1. Resep Sandwich Isi Selai Ubi

sandwich isi selai ubi (instagram.com/funstaurant_kbs)

Bahan selai ubi:

  1. 1 buah ubi jalar ukuran besar
  2. 300 ml susu cair
  3. 6 sdm susu kental manis (bisa diganti 4 sdm susu kental dan 20 gram mentega)
  4. 1 sdt bubuk kayu manis

Bahan lainnya:

  1. Roti tawar

Persiapan:

  1. Rebus ubi jalar selama 20-30 menit. Tusuk dengan garpu untuk memeriksa kematangan.
  2. Kupas kulitnya dan potong menjadi beberapa bagian.

Cara membuat:

  1. Masukkan ubi matang, susu cair, susu kental manis, dan mentega ke dalam blender. Haluskan bersama.
  2. Panaskan selai ubi di panci menggunakan api kecil. Beri tambahan bubuk kayu manis dan aduk merata.
  3. Jika tekstur mengental dan rasanya sudah pas, matikan api dan dinginkan selai.
  4. Ambil selembar roti tawar, lalu gilas dengan rolling pin atau gelas. Taruh satu sendok selai ubi tepat di tengah.
  5. Kemudian, lipat roti secara horizontal. Letakkan gelas dengan posisi terbalik, bagian atas menghadap ke bawah, dan tekan hingga lepas. Lakukan berulang sesuai selera.
  6. Sandwich isi selai ubi siap dinikmati.

2. Resep Pangsit Ubi Keju

pangsit ubi keju (instagram.com/funstaurant_kbs)

Bahan isian pangsit:

  1. 2 sdm selai ubi
  2. 3 sdm jagung manis
  3. 20 gram keju mozzarella

Bahan lainnya:

  1. Kulit pangsit

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan isian ke dalam satu wadah. Aduk sampai merata.
  2. Ambil sebanyak satu sendok dan taruh di atas lembar kulit pangsit. Rekatkan tiap sisi pinggir kulit dengan olesan air, lalu lipat dan gulung menyerupai risoles. Lakukan hingga isian habis.
  3. Goreng pangsit di minyak panas dengan api sedang cenderung kecil hingga matang kecokelatan. Jangan lupa untuk diaduk supaya tidak saling menempel dan gosong.
  4. Pangsit ubi keju siap dihidangkan.

Baca Juga: Cara Merebus Ubi Jalar biar Gak Benyek, Perhatikan Waktunya!

3. Resep Manisan Ubi Jalar

manisan ubi jalar (instagram.com/funstaurant_kbs)

Bahan-bahan:

  1. 1 buah ubi jalar ukuran besar
  2. 6 sdm gula
  3. 2 sdm minyak goreng

Persiapan:

  1. Rebus ubi jalar selama 20-30 menit. Tusuk dengan garpu untuk memeriksa kematangan.
  2. Potong menjadi beberapa bagian. Lalu, dinginkan di suhu ruang.

Cara membuat:

  1. Goreng ubi di api sedang hingga matang dan bagian luar berwarna golden brown.
  2. Untuk membuat lapisan karamel, lelehkan gula dengan minyak goreng menggunakan api kecil. Agar tidak lengket di wajan, usahakan sambil digoyang-goyang dengan gerakan memutar.
  3. Selanjutnya, masukkan ubi goreng sambil diaduk. Jika sudah terlapisi secara merata oleh saus karamel, pisahkan antar satu dengan lainnya. Angkat dan tunggu hingga dingin.
  4. Manisan ubi jalar siap dinikmati.

4. Resep Keripik Gulung Ubi

keripik gulung ubi (instagram.com/funstaurant_kbs)

Bahan keripik ubi:

  1. 1 buah ubi jalar ukuran besar
  2. Minyak goreng

Bahan lainnya:

  1. Tusuk gigi

Cara membuat:

  1. Cuci bersih ubi mentah dan belah menjadi dua bagian.
  2. Parut menggunakan alat pemotong keripik untuk mendapatkan bentuk tipis.
  3. Gulung tiap lembar ubi dan tusuk secara vertikal agar seukuran gigitan. Lakukan berulang hingga ubi habis.
  4. Kemudian, goreng keripik ubi di minyak panas menggunakan api kecil. Aduk agar tidak gosong. Tunggu hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan, lalu angkat serta tiriskan.
  5. Keripik gulung ubi yang renyah siap dinikmati.

Verified Writer

Violita Saffana Putri

Writing is Healing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya