TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Tiramisu Roll, Cake yang Enak dan Bikin Kamu Ketagihan

Teksturnya yang lembut bikin kamu ketagihan

lilcookie.com

Roll cake atau bolu gulung adalah sajian kue yang sangat digemari orang Indonesia karena bentuknya yang unik serta teksturnya yang lembut. Saking digemari oleh orang Indonesia, sudah banyak kreasi yang dihasilkan dari makanan satu ini.

Ada satu resep kreasi dari roll cake yaitu tiramisu roll cake. Perpaduan rasa krim keju dengan bolu gulung kopi membuat rasa dari kue ini bikin kamu ketagihan. Daripada kamu makin penasaran dengan tiramisu roll cake, berikut adalah resepnya.

Baca Juga: Resep Vegan Chocolate Banana Cheesecake yang Bakal Bikin Ngiler

1. Bahan-bahan

ecr.co.za

Bahan-bahan untuk membuat tiramisu roll cake adalah sebagai berikut.

Bahan bolu gulung kopi:

  • 3 buah telur
  • 100 gram gula pasir
  • Sedikit garam
  • 1 sdt kopi bubuk
  • 100 gram tepung serbaguna
  • 1/2 sdt baking powder

Bahan krim keju:

  • 225 gram keju mascarpone
  • 250 gram whipped cream
  • 50 gram gula bubuk
  • 1 sdm ekstrak vanila

Bahan hiasan:

  • Coklat bubuk
  • Potongan coklat batang

2. Langkah pembuatan

foodnetwork.com

Langkah pembuatan tiramisu roll cake adalah sebagai berikut.

  1. Panaskan terlebih dahulu oven dengan suhu 175℃ kemudian lapisi loyang oven dengan kertas kue
  2. Siapkan mangkuk mixer kemudian campurkan telur, gula pasir, garam dan kopi bubuk kemudian aduk dengan menggunakan mixer kecepatan tinggi selama 5 menit
  3. Tambahkan tepung dan baking powder dan aduk hingga rata
  4. Setelah itu tuangkan adonan ke dalam loyang oven dan ratakan adonan
  5. Panggang selama 9 menit, setelah matang diamkan bolu
  6. Siapkan mangkuk mixer lagi kemudian masukkan semua bahan krim keju dan aduk hingga rata
  7. Kemudian taruh 2/3 krim keju di atas bolu setelah itu ratakan dan gulung hingga padat
  8. Masukkan sisa krim keju ke dalam piping bag dan hias bolu menggunakan krim keju pada bagian atas bolu
  9. Taburkan coklat bubuk dan hias bolu dengan potongan coklat batang
  10. Tiramisu roll cake siap disajikan

Baca Juga: Resep Lasagna, Camilan Mewah yang Mudah Dibuat Sendiri di Rumah

Verified Writer

Xehi Dekirty

A person who wants to live in peace

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya