TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Minuman Teh Talua Khas Minang, Nikmat dan Tidak Bau Amis!

Kaya manfaat dan mudah dibuat lho #LokalIDN

Teh talua (Instagram.com/infopadang_

Teh talua merupakan minuman khas Minang yang terbuat dari bahan dasar telur. Minuman hangat ini sangat cocok diminum di pagi hari atau di malam hari yang cuacanya cenderung dingin. Minuman ini juga mempunyai banyak manfaat, terutama untuk para pria yang ingin menambah tenaga dalam bekerja.

Sudah pernah mencoba minuman ini atau tidak pernah berani mencoba karena takut bau amis? Tenang, walaupun terbuat dari telur, minuman ini sangat nikmat dan tidak akan bau amis kok, asal bahan-bahan dan teknik membuatnya benar.

Tidak sulit, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah dengan mengikuti resepnya seperti yang berikut ini! 

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

telur ayam kampung (instagram.com/nuraishahshamsuddin)
  • 1 butir telur ayam kampung
  • 1,5 sendok makan gula pasir
  • 1 sachet susu kental manis
  • 2 sendok makan teh bubuk 
  • Seujung sendok teh bubuk kayu manis
  • 1/2 buah jeruk nipis 
  • 1 gelas air putih

 

Baca Juga: Resep Teh Apel Segar, Sajian Minuman Teh Unik yang Menggugah Selera

2. Kocok telur sampai mengembang

Ilustrasi mengocok telur (Instagram.com/janganlupamakan)

Sediakan satu buah gelas minuman ukuran sedang serta pengocok telur. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, kamu bisa menggunakan sekumpulan lidi tusuk sate yang diikat untuk mengocok telur.

Langkah pertama, pecahkan telur, ambil kuningnya saja, dan masukkan ke dalam gelas. Selanjutnya tambahkan gula pasir, susu kental manis dan bubuk kayu manis (sisakan sedikit).

Kocok campuran bahan sampai mengembang dan taruh gelas di atas piring tadah.

3. Masak air teh

Ilustrasi memasak air teh (Instagram.com/janganlupamakan)

Sediakan panci. Lalu tuang air putih dan masukkan bubuk teh. Selanjutnya masak air campuran teh hingga mendidih. Pastikan teh berwarna cukup pekat karena hal ini salah satu kunci membuat teh talua yang nikmat dan tidak bau amis.

4. Tuang air teh pada telur

Ilustrasi menyaring teh (Instagram.com/perantau.minang)

Setelah air teh sudah matang, ambil saringan dan tuang air teh panas ke dalam gelas berisi telur tadi. Tuang air teh hingga buih telur naik ke atas dan gelas penuh. Selanjutnya taburkan sisa bubuk kayu manis di atasnya.

Baca Juga: 5 Teh Unik yang Digemari di Berbagai Negara, Ada Teh Mentega

Verified Writer

Yeliza Umami

Suka menulis, memasak & melukis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya