5 Manfaat Lain Garam Ini Bikin Wawasan Memasakmu Naik Tingkat!

#MasakItuGampang Bukan sekadar bumbu dapur!

Sebagai bumbu esensial segala masakan, garam tidak bisa absen dari lemari dapur. Tanpa garam, suatu masakan tidak akan terasa lengkap. Bahkan ada pepatah yang menyebutkan 'bagai sayur tanpa garam' untuk sesuatu yang hambar.

Namun jangan salah, ternyata garam juga mempunyai berbagai manfaat lain. Selain sebagai bumbu masakan, berbagai manfaat garam berikut ini wajib kamu tahu agar wawasan memasakmu lebih mumpuni.

1. Larutan garam membantu membersihkan sayur dan buah

5 Manfaat Lain Garam Ini Bikin Wawasan Memasakmu Naik Tingkat!pixabay

Membersihkan sayur atau buah yang benar tidak cukup dengan air saja. Untuk berbagai jenis sayur dan buah yang lebih bersih, kamu merendam ke dalam larutan garam selama kurang lebih 10 menit. Buah dan sayur bersih, terbebas dari ulat yang tersembunyi di sela terkecil serta merontokkan pestisida yang tertinggal.

Setelah direndam sebentar, jangan lupa bilas lagi dengan air mengalir sebelum kemudian dipotong dan diolah menjadi masakan tertentu. Dengan langkah ini, kamu tidak perlu lagi khawatir dengan kehigienisan sayur atau buah yang akan kamu makan.

2. Membantu menetralkan rasa pahit pada pare

5 Manfaat Lain Garam Ini Bikin Wawasan Memasakmu Naik Tingkat!pixabay

Pare atau paria terkenal dengan rasanya pahit di lidah hingga kerongkongan. Akan tetapi kandungan buah ini mempunyai berbagai manfaat terhadap kesehatan. Meskipun pahit, sebagian orang menyukai olahan masakan dari buah yang satu ini.

Dengan menggunakan garam, kamu tidak perlu takut dengan rasa pahitnya. Pertama, bersihkan dulu biji pare dan selaput putih yang ada di dalam, lalu iris tipis-tipis buah pare tersebut. Setelah itu rendam rajangan buah pare ke dalam larutan garam selama 15 menit sambil diremas-remas. Meremas rajangan pare dengan larutan air garam berguna untuk mengeluarkan getah pahit pare.

3. Gunakan garam agar nanas tidak bikin gatal di mulut

5 Manfaat Lain Garam Ini Bikin Wawasan Memasakmu Naik Tingkat!pixabay

Rasa manis asamnya yang khas menjadikan nanas disukai banyak orang. Akan tetapi, sebagian orang jadi malas mengonsumsi buah yang satu ini karena rasa gatal yang ditimbulkan tak lama setelah memakannya. Sensasi gatal itu disebabkan oleh suatu enzim yang dikandung nanas.

Untuk mengatasi masalah ini, kamu bisa merendam nanas yang sudah dikupas dan dipotong-potong ke dalam larutan garam sekitar 2 sampai 3 menit. Setelah itu bilas di air mengalir. Kamu tidak perlu lagi khawatir saat mengonsumsinya.

4. Bikin bawang goreng lebih gurih dan renyah

5 Manfaat Lain Garam Ini Bikin Wawasan Memasakmu Naik Tingkat!sajiansedap.grid.id

Banyak masakan yang kurang lengkap tanpa taburan bawang goreng. Nasi uduk, soto ayam, opor, terasa tak lengkap tanpa kehadirannya. Bawang goreng yang renyah dan gurih memang sempurna untuk memuaskan lidah.

Tetapi memasak bawang goreng bisa dibilang susah-susah gampang. Jika tidak tepat mengolahnya, bawang goreng bisa cepat layu dan berkurang cita rasanya. Salah satu cara untuk menyempurnakan bawang goreng buatan rumah adalah dengan merendamnya ke dalam air garam selama 15 menit setelah merajangnya tipis-tipis. Lalu, goreng rajangan bawang yang sudah direndam itu ke dalam minyak goreng panas.

5. Ampuh hilangkan getirnya daun pepaya

5 Manfaat Lain Garam Ini Bikin Wawasan Memasakmu Naik Tingkat!www.khasiat.co.id

Tanpa rasa getirnya, olahan daun pepaya mempunyai citarasa yang sedap dan khas. Cocok dijadikan tumis maupun sayur berkuah santan. Jika kamu tertarik untuk membuat sebuah hidangan dari bahan yang satu ini, kamu bisa menggunakan garam untuk menghilangkan rasa getir tersebut. Caranya, kamu harus meremas daun pepaya dengan garam kasar hingga layu. Getah daun akan keluar dan rasa pahit akan berkurang. Setelah itu cuci bersih dengan air mengalir.

Lebih mengenali manfaat bahan di dapurmu bisa membantumu lebih berani bereksplorasi dalam masak memasak. Garam bukan sekadar bumbu dapur untuk memberi cita rasa asin. Semakin kita tahu manfaatnya semakin bijak kita dalam menggunakan bahan dapur. Selamat bereksperimen dengan hidangan-hidanganmu ya!

Hanifah Nd Photo Verified Writer Hanifah Nd

In the journey of finding Y

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya