Donat biasanya dibuat dari kentang atau ubi. Namun, tahukah kamu kalau donat juga bisa dibuat dari sayuran, salah satunya wortel? Yup, wortel yang biasanya dimasak menjadi sup atau tumisan ternyata juga bisa diolah menjadi donat yang lembut, manis alami, sekaligus lebih sehat, lho.
Donat wortel cocok banget disajikan sebagai camilan keluarga atau bekal anak sekolah. Selain rasanya enak, warnanya pun lebih menarik berkat warna oranye dari wortel. Dengan resep di bawah ini, kamu bisa membuat donat wortel yang nikmat dan kaya gizi. Cobain resepnya, yuk!
