Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Tumis Kangkung Terasi (https://id.pinterest.com/sitikhodijah24/)

Kangkung menjadi salah satu sayuran yang sering diolah. Salah satunya dimasak dengan cara ditumis, yakni kangkung tumis terasi.

Selain dimasak dengan bumbu biasa, kamu bisa memasaknya dengan tambahan bumbu terasi, sehingga aroma dan rasanya jadi lebih menggoda. 

Kangkung tumis terasi ini sering ada dalam menu di restoran seafood. Karena rasanya yang sedap dan legit, menu ini kerap laris manis. 

Jika kamu berniat bikin sendiri, simak resep kangkung tumis terasi di bawah ini. Cocok dinikmati dengan berbagai lauk, lho!

Bahan-bahan Membuat Kangkung Terasi

ilustrasi tanaman kangkung (pixabay.com/pixabay)

Bahan-bahan:

  1. 3 ikat kangkung, cuci bersih
  2. 3 buah cabai merah besar, iris
  3. 1 buah tomat, potong
  4. 1 sdt garam
  5. 1/4 sdt merica bubuk
  6. 1/2 sdt gula pasir
  7. 50 ml air
  8. minyak untuk menumis

Bumbu halus:

  1. 1 sdt terasi, goreng
  2. 6 siung bawang merah
  3. 2 siung bawang putih
  4. 3 buah cabai merah keriting

Cara Membuat Tumis Kangkung Terasi

Tumis Kangkung Terasi (https://id.pinterest.com/sitikhodijah24/)

  1. Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus hingga harum
  2. Masukkan irisan cabai merah dan tomat, lalu aduk merata.
  3. Masukkan kangkung, beri garam, merica bubuk, dan gula pasir, aduk merata
  4. Air, aduk merata dan diamkan sebentar.
  5. Masak kangkung tumis terasi hingga matang, lalu sajikan
     

Tips Memasak Kangkung Terasi

  1. Cuci kangkung dengan air mengalir sambil digosok batangnya hingga bersih.
  2. Rendam kangkung dengan air garam selama beberapa saat untuk mematikan bakteri.
  3. Masak kangkung tumis terasi dengan api sedang. 

Itulah resep kangkung tumis terasi ala restoran yang bisa kamu buat sendiri di rumah. Bumbunya meresap sempurna, sehingga rasanya gurih dan nikmat. Selamat memasak!

Editorial Team