Lemon blender pie atau yang biasa dikenal dengan sebutan arizona sunshine lemon pie adalah salah satu hidangan penutup yang menyegarkan. Berbeda dengan lemon pie pada umumnya, lemon blender pie dibuat dengan mencampurkan semua bagian lemon, mulai dari bagian daging hingga lapisan kulit berwarna putih yang terkenal dengan rasanya yang pahit.
Meski demikian, dengan perpaduan bahan yang tepat rasa lemon blender pie tidak pahit dengan kombinasi rasa asam manis yang pas. Manisnya gula dan lembutnya mentega dan telur memberikan keseimbangan rasa yang sempurna dengan lemon yang asam segar. Kamu tertarik mencobanya? Simak resep lengkapnya berikut ini.
