Kamu suka banget dengan matcha? Kalau iya, kamu pasti udah familier dengan rasa matcha yang khas dan bikin nagih. Nah, kali ini penulis mau kasih tahu resep dessert matcha yang lezat dan legit di mulut, yaitu matcha double fromage.
Perpaduan cheesecake matcha yang lembut dan whipped cream bakal bikin lidah kamu bergoyang. Ditambah lagi taburan matcha bubuk yang bikin tampilannya makin cantik, dijamin matcha double fromage ini bakal jadi primadona di meja makanmu.
Pas banget lagi weekend, kamu bisa mempraktikkan resep matcha double fromage. Kelezatan matcha ini bikin kamu ketagihan, deh!
