Pisang molen adalah salah satu camilan klasik yang sudah sangat terkenal dan selalu punya tempat sendiri di hati para pencinta gorengan. Balutan kulit tipis yang renyah berpadu dengan rasa manis alami dari pisang membuat pisang molen ini sempurna untuk dijadikan teman minum teh atau kopi saat sedang bersantai. Tak heran, jajanan ini banyak diburu baik di pinggir jalan hingga di pasar tradisional.
Kalau kalian ingin merasakan kelezatan dari jajanan yang satu ini, kalian bisa ikuti resep pisang molen yang mudah dan dijamin renyah di bawah ini. Dengan resep ini, kalian bisa membuat pisang molen ala rumahan yang tak kalah nikmat dari yang dijual di tukang gorengan gerobakan. Jangan sampai lupa untuk mencoba resep ini di rumah, ya!
