Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Ilustrasi poffertjes (commons.wikimedia.org/Illustratedjc)

Kurang afdal rasanya ngopi atau ngeteh tanpa ditemani camilan manis. Supaya gak bosan dengan camilan yang itu-itu saja, cobalah membuat poffertjes di rumah. Poffertjes adalah dessert khas Belanda yang rasa dan teksturnya mirip pancake.

Bedanya, poffertjes berbentuk bulat dan disajikan dengan gula halus dan mentega. Menarik banget, kan? 

IDN Times punya resep poffertjes tanpa ragi yang simpel banget. Kamu hanya perlu menyiapkan tepung terigu, telur, susu, mentega, baking powder, dan vanili saja, kok.

Bahan Poffertjes Tanpa Ragi

Ilustrasi tepung terigu (pixabay.com/kaboompics)

  1. 200 gram tepung terigu
  2. 200 cc susu cair
  3. 2 kuning telur
  4. 2 putih telur, kocok hingga kaku
  5. 2 sdm mentega, lelehkan
  6. 50 gram gula halus
  7. 1 sdt baking powder
  8. 1 sdt vanili

Cara Membuat

  1. Campur semua bhan kering di dalam mangkuk, lalu tuang susu sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. 
  2. Masukkan kuning telur dan aduk kembali. Tambahkan mentega cair ke dalam adonan. Aduk perlahan.
  3. Masukkan kocokan putih telur ke dalam adonan, lalu aduk dengan spatula hingga merata.
  4. Panaskan cetakan poffertjes, lalu olesi dengan mentega. Tuang adonan 3/4 cetakan, lalu masak selama 30 detik. Balik menggunakan tusuk gigi hingga matang di semua sisinya. 
  5. Sajikan poffertjes dengan gula halus. 

Tips Membuat

  1. Gunakan bahan-bahan berkualitas tinggi, agar poffertjes buatanmu lebih terasa nikmat dan wangi.
  2. Jika kamu menggunakan cetakan poffertjes antilengket, sebenarnya kamu tidak perlu mengolesi mentega di permukaannya. Langsung tuang adonan ke permukaannya. 
  3. Masak poffertjes dengan api sedang cenderung kecil, agar tidak mudah gosong dan adonannya matang sapai ke dalam.

Begitulah resep poffertjes tanpa ragi yang lembut dan wangi. Kami yakin semua orang bakal ketagihan dibuatnya. Happy cooking!

Editorial Team