Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
ilustrasi spaghetti ayam oriental
ilustrasi spaghetti ayam oriental (pexels.com/Engin Akyurt)

Intinya sih...

  • Gunakan paha ayam fillet agar lebih gurih dan juicy

  • Pastikan untuk merebus pasta hingga al dente

  • Racik bumbu dan saus oriental dalam mangkuk sebelum dicampur dengan pasta

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Siapa bilang hidangan spaghetti cuma cocok dikombinasikan dengan aneka saus ala Italia seperti tomat, pesto, atau carbonara? Kalau kamu suka explore rasa, coba deh sesekali bikin spaghetti ayam oriental. Perpaduan pasta yang kenyal, bumbu yang khas, dan daging ayam yang gurih dan juicy bikin siapa saja yang mencicipinya bakal ketagihan.

Nah, supaya spaghetti ayam oriental buatanmu terasa lezat dan autentik, kamu bisa mengikuti beberapa tips yang dibagikan dalam artikel ini. Yuk, simak 5 tips lengkapnya di bawah ini dan buat spaghetti ayam oriental yang kaya rasa di rumah ya!

1. Gunakan paha ayam fillet agar lebih gurih dan juicy

ilustrasi paha ayam (freepik.com/azerbaijan_stockers)

Untuk menghasilkan rasa spaghetti ayam oriental yang lebih gurih, kamu wajib memakai paha ayam fillet sebagai topping pada hidangan tersebut. Bagian paha ayam memang secara alami sudah mengandung lemak, sehingga cita rasanya akan menjadi lebih gurih dibandingkan dengan bagian ayam lainnya.

Selain itu, paha ayam juga memiliki tekstur yang lebih juicy saat dimasak dan hal ini akan menambah kenikmatan saat dinikmati dengan pasta. Agar cita rasanya semakin mendalam, kamu bisa mencoba memarinasi daging ayam minimal 30 menit sebelum dimasak. Cukup campurkan kecap asin, minyak wijen, bawang putih cincang, dan sedikit jahe parut untuk menghasilkan lapisan rasa yang kompleks.

2. Pastikan untuk merebus pasta hingga al dente

ilustrasi merebus pasta (pexels.com/Klaus Nielsen)

Agar tekstur pasta tetap kenyal dan tidak mudah hancur saat dimasak dengan bumbu, kamu harus merebus pasta hingga al dente. Cukup sipakan panci berisi air dan tuangkan minyak serta garam ke dalamnya. Jika air sudah mendidih, masukkan pasta kemudian rebus sesuai petunjuk dalam kemasan.

Kalau kamu ingin menonjolkan sentuhan khas Asia, kamu bisa mengganti minyak goreng biasa dengan minyak wijen pada air rebusan pasta. Minyak wijen akan menambahkan aroma harum yang kaya dan membantu mencegah pasta saling menempel satu sama lain ketika proses perebusan berlangsung.

3. Racik bumbu dan saus oriental dalam mangkuk sebelum dicampur dengan pasta

ilustrasi kecap asin (freepik.com/jcomp)

Untuk menghasilkan rasa yang lebih merata dan bisa membalut tiap helai pasta, sebaiknya kamu meracik semua bumbu dan saus dalam satu mangkuk terlebih dahulu sebelum dicampurkan. Teknik ini akan membuat semua bumbu lebih menyatu ketika dimasak.

Agar hasilnya sempurna, kamu bisa mulai mencampurkan kecap asin, kecap manis, saus tiram, minyak wijen, bubuk mala, garam, lada, kaldu bubuk, dan chili oil. Perpaduan bumbu dan saus tersebut akan membuat setiap suapan terasa lebih umami dan berani seperti masakan khas Asia lainnya.

4. Tambahkan sayuran segar untuk memberi tekstur di tiap gigitan

ilustrasi memotong dadu paprika (pexels.com/Mateusz Feliksik)

Setelah semua bumbu dimasukkan ke dalam wajan, kamu juga bisa menambahkan sayuran segar untuk memberi warna, tekstur, dan keseimbangan rasa pada spaghetti ayam oriental. Kamu bisa memilih beberapa sayuran seperti paprika merah, wortel, kubis, dan daun bawang. Aneka sayuran tersebut akan memberikan sensasi renyah di setiap gigitan.

Saat sayuran sudah ditambahkan, kamu harus menumisnya dengan cepat agar sayuran tetap segar, warnanya cerah, dan tidak kehilangan nutrisinya. Sebagai sentuhan akhir yang menggoda dan lebih menonjolkan ciri khas hidangan Asia, kamu bisa menambahkan biji wijen di atasnya.

5. Masak pasta dengan wajan wok dan harus di atas api besar

ilustrasi menggoreng masakan menggunakan wajan wok (pexels.com/Prince Photos)

Agar spaghetti ayam oriental buatanmu lebih menggugah selera saat disajikan, kamu bisa memakai wajan wok untuk memasaknya dan pastikan kamu melakukannya di atas api besar. Wajan wok dan api besar akan membuat hidanganmu memiliki aroma smokey yang khas dan autentik. Selain itu, teknik ini juga membantu bahan-bahan matang merata tanpa kehilangan tekstur dan kesegarannya.

Cukup tumis pasta dengan cepat selama 3–5 menit setelah semua bahan masuk agar ayam tetap juicy dan saus tidak menguap terlalu banyak. Jangan lupa untuk menambahkan air rebusan pasta saat proses memasak. Hal ini dikarenakan air rebusan tersebut mengandung pati yang bisa membuat saus dan bumbu lebih menyatu dengan helaian pasta.

Dengan mengikuti beberapa tips di atas, kamu bisa membuat spaghetti ayam oriental yang lezat, autentik, dan menggugah selera di rumah. Sajikan hidangan ini sebagai menu makan malam bersama keluarga dan nikmati selagi hangat agar bisa merasakan kelezatannya secara maksimal.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team

EditorAgsa Tian