Coq au vin adalah salah satu hidangan klasik Perancis yang terkenal dengan kuah pekat dan kaya rasa. Biasanya dimasak dengan anggur merah, tapi untuk versi halal, ada banyak alternatif cairan lain yang tetap mampu memberi kedalaman rasa pada masakan. Ayam yang dimasak perlahan bersama sayuran, rempah, dan kaldu tetap bisa menghadirkan nuansa elegan khas hidangan Eropa.
Bagi pecinta kuliner yang ingin mencoba di rumah, coq au vin versi halal ini bukan hal mustahil. Rahasianya ada pada bahan pengganti anggur yang tepat, proses memasak sabar, serta pemilihan bahan segar. Kalau berhasil, kuah rempah yang meresap sempurna ke dalam daging ayam akan menghadirkan cita rasa yang hangat dan mendalam. Berikut lima tips untuk menciptakan coq au vin halal ala Perancis.