Larutan saline normal, setengah saline normal, atau saline yang dicampur dengan zat lain seperti dekstrosa sering digunakan untuk hidrasi dan penggantian cairan internal. Dehidrasi, infeksi, syok, dan kondisi lain mungkin memerlukan penggunaan cairan ini.
Meskipun begitu, kamu tidak boleh memasang infus atau menyuntikkan cairan apa pun ke tubuh atau pembuluh darah tanpa pengawasan atau petunjuk medis langsung.
Demikianlah beberapa fungsi lain dari larutan saline atau cairan infus. Kamu dapat membuatnya sendiri dari air steril dan garam. Namun, untuk keamanan ekstra, sebaiknya kamu membeli larutan ini di apotek.
Referensi
Arm & Hammer. Diakses pada September 2024. All About Saline Solutions and their Numerous Uses.
Cleveland Clinic. Diakses pada September 2024. Saline Solution.
Medical News Today. Diakses pada September 2024. How to make saline solution.
Verywell Health. Diakses pada September 2024. Saline Solution Uses and Instructions.