Sesuai namanya, danmuji atau acar lobak kuning adalah makanan yang terbuat dari lobak. Makanan ini juga lazim ditemukan di Jepang dengan nama takuan. Proses pembuatannya pun terbilang cukup mudah.
Lobak putih hanya diiris-iris sesuai keinginan lalu direndam larutan campuran air dan cuka. Kemudian, campurkan buah gardenisa ke dalam rendaman lobak untuk difermentasikan. Buah gardenia inilah yang kemudian membuat warnanya menjadi kuning saat fermentasi.
Dilansir Healthline, lobak adalah sayuran rendah kalori dan bergizi tinggi. Dalam setiap 338 gram lobak mengandung nutrisi antara lain:
- Kalori: 61
- Karbohidrat: 14 gram
- Protein: 2 gram
- Serat: 5 gram
- Vitamin C: 42 gram
- Kalsium: 90 gram
Namun, jika lobak difermentasikan, dalam bentuk danmuji salah satunya, manfaatnya akan jauh lebih besar. Mengutip One Green Planet, makanan yang difermentasikan merupakan salah satu sumber alami probiotik. Probiotik sendiri adalah mikroorganisme hidup yang saat dicerna memberikan banyak manfaat kesehatan.
Dari kandungan tersebut, sekilas dapat terbayang kalau danmuji pasti akan bermanfaat bagi tubuh. Lantas, apa saja manfaatnya?