Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

11 Film dan Serial Thriller Adaptasi Novel Sepanjang Tahun 2025

The Housemaid dan The Woman in Cabin 10
The Housemaid dan The Woman in Cabin 10 (dok. Feigco Entertainment/The Housemaid | dok. Netflix/The Woman in Cabin 10)

The Housemaid adalah film thriller psikologis terbaru produksi Lionsgate yang akan tayang di bioskop global pada 19 Desember mendatang. Film ini diadaptasi dari novel bestseller berjudul sama karya Freida McFadden yang terbit pada tahun 2022. The Housemaid mengisahkan tentang Millie (Sydney Sweeney), perempuan dengan masa lalu kelam yang ingin membuka lembaran baru dengan bekerja sebagai asisten rumah tanggal untuk keluarga Winchester. Seiring berjalannya waktu, Millie mulai sadar jika keluarga Winchester menyimpan rahasia mengerikan yang membuat nyawanya terancam.

Gak hanya The Housemaid, berikut daftar film dan serial thriller adaptasi novel yang tayang sepanjang tahun 2025. Yuk, simak bersama-sama!

1. Missing You

Missing You
Missing You (dok. Netflix/Missing You)

Missing You adalah serial Netflix adaptasi novel karya Harlan Coben yang rilis pada 1 Januari. Serial lima episode ini menceritakan tentang Kat (Rosalind Eleazar), seorang detektif yang suaminya menghilang selama 10 tahun. Suatu ketika, Kat dikejutkan dengan melihat suaminya di aplikasi kencan. Kat pun menyelidiki ulang hilangnya sang suami yang ternyata berhubungan dengan pembunuhan ayahnya di masa lalu.

2. Long Bright River

Long Bright River
Long Bright River (dok. Peacock/Long Bright River)

Long Bright River merupakan novel karya Liz Moore yang terbit pada tahun 2020. Novel ini menceritakan tentang polisi bernama Mickey (Amanda Seyfried) yang bekerja di lingkungan dengan tingkat kejahatan tinggi di Philadelphia. Mickey bertugas menyelidiki pembunuhan tiga warga lokal sekaligus mencari informasi tentang saudaranya yang hilang. Novel ini diangkat jadi serial Peacock pada 13 Maret.

3. The Stranger in My Home

The Stranger in My Home
The Stranger in My Home (dok. Prime Video/The Stranger in My Home)

Film yang tayang di Prime Video pada 24 Juni ini diangkat dari novel karya Adele Parks. Filmnya mengisahkan tentang ibu rumah tangga bernama Ali (Sophia Bush) yang hidupnya hancur sejak mengetahui putrinya, Katie (Amiah Miller), tertukar dengan bayi lain di rumah sakit setelah lahir. Informasi ini datang dari pria bernama Tom (Chris Carmack) yang mengaku sebagai ayah kandung Katie.

Sejak berkomunikasi dengan Tom, Ali merasa dirinya berada dalam bahaya karena kerap diikuti oleh orang asing. Setelah mengalami berbagai kejadian aneh, Ali mulai ragu dengan kebenaran ucapan Tom. Ali juga harus melindungi Katie dari berbagai kejadian buruk yang mengintai mereka.

4. The Survivors

The Survivors
The Survivors (dok. Netflix/The Survivors)

The Survivors diadaptasi dari novel karya Jane Harper yang terbit tahun 2020. Serial rilisan Netflix ini bercerita tentang Elliot (Charlie Vickers) yang hidupnya jadi berantakan sejak kota tempat tinggalnya dilanda badai. Badai itu memakan banyak korban, termasuk tiga anggota keluarga Elliot. Setelah keluarganya hancur, Elliot memilih pergi dari kota kelahirannya untuk membuka lembaran kehidupan yang baru.

Masa lalu kembali menghantui Elliot ketika dia kembali ke kota kelahirannya 15 tahun kemudian. Keadaan kembali mencekam ketika salah satu warga dibunuh dengan keji. Elliot dan warga sekitar mencoba mengungkap misteri dari masa lalu yang menghantui mereka.

5. The Better Sister

The Better Sister
The Better Sister (dok. Prime Video/The Better Sister)

Serial delapan episode ini diadaptasi dari novel berjudul sama karya Alafair Burke. The Better Sister tayang di Prime Video pada 29 Mei. Kisahnya menyoroti Chloe (Jessica Biel) dan adiknya, Nicky (Elizabeth Banks) yang sudah lama gak saling berkomunikasi. Mereka terpaksa harus bertemu setelah suami Chloe yang bernama Adam (Corey Stoll) terbunuh.

Nicky yang merupakan mantan istri Adam dituduh terlibat dalam pembunuhan Adam. Tetapi, proses penyelidikan mengungkapkan fakta yang lebih gelap dari yang orang duga.

6. We Were Liars

We Were Liars
We Were Liars (dok. Prime Video/We Were Liars)

Serial We Were Liars yang bergenre thriller bertema drama keluarga diangkat dari novel berjudul sama karya E. Lockhart. Serial delapan episode ini pernah masuk daftar serial terlaris di Prime Video pada masa perilisannya di bulan Juni lalu. Serial ini menyoroti gadis dari keluarga kaya bernama Cadence (Emily Lind) saat merayakan ulang tahun bersama keluarga besarnya di pulau terpencil. Dua bulan kemudian, Cadence kembali ke tempat yang sama dalam keadaan amnesia dan gak tahu bahwa kejadian mengerikan terjadi di malam perayaan ulang tahunnya.

7. The Hunting Wives

The Hunting Wives
The Hunting Wives (dok. Netflix/The Hunting Wives)

The Hunting Wives merupakan hasil adaptasi dari novel karya May Cobb yang tayang di Netflix pada 21 Juli. Serialnya menceritakan tentang Sophie (Brittany Snow), ibu rumah tangga yang bergabung dengan kelompok sosialita bernama Hunting Wives. Kelompok Hunting Wives diketuai oleh Margo (Malin Akerman) yang berasal dari keluarga kaya. Saat Sophie semakin dekat dengan Margo, dia mulai sadar jika kemungkinan kelompok Hunting Wives terlibat dengan kematian remaja di kota mereka.

8. The Woman in Cabin 10

The Woman in Cabin 10
The Woman in Cabin 10 (dok. Netflix/The Woman in Cabin 10)

Lo (Keira Knightley) adalah seorang jurnalis yang diundang ke kapal pesiar oleh keluarga Bullmer. Lo hadir sebagai tamu dan dibayar untuk menulis tentang penggalangan dana keluarga Bullmer. Di malam pertamanya berada di kapal pesiar, Lo mendengar teriakan dari kamar lain dan melihat seorang perempuan terjatuh ke laut.

Lo mencoba memberitahu penumpang lain tentang apa yang dia lihat, namun gak ada yang percaya padanya. Mereka menganggap Lo yang punya riwayat depresi sedang berhalusinasi. Film yang tayang di Netflix paa 10 Oktober ini mengikuti perjalanan Lo untuk mengungkap soal siapa perempuan yang jatuh ke laut dan siapa orang yang mendorongnya.

9. Thursday Murder Club

Thursday Murder Club
Thursday Murder Club (dok. Netflix/Thursday Murder Club)

Memadukan genre thriller dan komedi, serial Thursday Murder Club diangkat dari novel karya Richard Osman yang terbit pada tahun 2020. Serial ini dibintangi oleh sederet aktor senior populer Hollywood, seperti Helen Mirren, Pierce Brosnan, dan Tom Ellis. Mereka berperan sebagai lansia yang bergabung dengan kelompok penggemar kasus misteri bernama Thursday Murder Club. Kelompok ini bekerja sama untuk menyelidiki kematian warga sekitar mereka yang terkesan janggal.

10. All Her Fault

All Her Fault
All Her Fault (dok. Peacock/All Her Fault)

Novel All Her Fault karya Andrea Mara diangkat menjadi serial Peacock pada 6 November. Serial ini menceritakan tentang Marissa (Sarah Snook) yang mendapati putranya menghilang saat bermain dengan teman sekolahnya. Marissa mencoba mencari anaknya di sekitar sekolah, namun hasilnya nihil. Polisi mengulik kehidupan pribadi orang-orang terdekat Marissa untuk proses penyelidikan.

11. The Housemaid

The Housemaid
The Housemaid (dok. Feigco Entertainment/The Housemaid)

Film garapan sutradara Paul Feig ini adalah adaptasi novel best seller karya Freida McFadden. Film The Housemaid dijadwalkan tayang di bioskop global pada 19 Desember mendatang. Kisahnya menyoroti wanita bernama Millie (Sydney Sweeney) yang ingin menata hidup dengan mencari pekerjaan. Millie diterima bekerja sebagai asisten rumah tanggal di rumah milik Andrew Winchester (Brandon Sklenar) dan Nina (Amanda Seyfried).

Seiring berjalannya waktu, Millie merasa ada yang janggal di rumah keluarga Winchester. Nina kerap bertingkah aneh hingga membuat Millie merasa gak nyaman. Millie berusaha untuk menjalani pekerjaannya dengan baik sekaligus mencari tahu tentang rahasia kelam yang disembunyikan Andrew dan Nina.

Sederet film dan serial di atas diadaptasi dari novel thriller best seller karya penulis-penulis populer. Ada tontonan bertema misteri pembunuhan hingga anak hilang, film dan serial di atas sayang untuk dilewatkan oleh penggemar genre thriller. Kamu tertarik nonton film dan serial yang mana saja, nih? Tulis jawaban kamu di kolom komentar, ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Febrianti Diah Kusumaningrum
EditorFebrianti Diah Kusumaningrum
Follow Us

Latest in Hype

See More

8 Negara yang Dikunjungi Anushka Sen Sepanjang 2025, Ada Indonesia

27 Nov 2025, 22:04 WIBHype