Leorio Paradinight adalah salah satu karakter utama dalam seri Hunter x Hunter. Leorio juga merupakan salah satu dari tiga sahabat Gon. Tujuannya menjadi Hunter agar dirinya dapat menggunakan lisensi Hunter untuk menimba ilmu di sekolah kedokteran dan menjadi dokter secara sukarela.
Leorio sering kali dianggap sebagai karakter yang bodoh dan karakter paling tidak berguna di antara karakter utama lainnya. Meskipun begitu, Leorio adalah karakter yang lebih cerdas dari kelihatannya. Ia pun memiliki keunggulan yang tidak dimiliki oleh teman-temannya.
Berikut ini adalah lima alasan mengapa Leorio adalah karakter yang hebat, namun diremehkan. Simak ulasan berikut.
