Selain memberikan dampak bagi kehidupan akademik dan sosial kita, pandemik ini telah menguras energi kita baik dari segi fisik maupun mental. Kita menjadi lebih gampang bosan atau bahkan stres, sehingga kehidupan sehari-hari menjadi kurang produktif. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk selalu menjaga tubuh dan pikiran agar tetap sehat.
Sebagai bagian dari rangkaian acara Beautyfest Asia 2020 by Popbela.com, musisi dan aktivis kesehatan mental Andien turut memberikan tips menjaga kesehatan fisik maupun mental lewat talkshow dengan tema Maintaining Creativity and Keeping Your Mental Health in Check ini. Yuk, kita intip lima cara yang Andien lakukan selama pandemik ini!
