Mungkin ada di antara kamu yang merasa film Indigo (2023) memiliki latar cerita yang sama dengan film horor sebelumnya, yakni Mata Batin (2017), yang juga mengisahkan penglihatan yang terbuka, sehingga dapat melihat makhluk halus. Karakter utama yang diperankan seorang perempuan, motif yang sama untuk menyelamatkan adik perempuan, serta memiliki kekasih yang ikut membantu menjadi ciri lain yang membuat kedua film tersebut terlihat serupa.
Hal ini tidaklah mengherankan, karena keduanya dari rumah produksi dan dibuat oleh orang yang sama, yaitu Rocky Soraya. Namun sebenarnya, Mata Batin dan Indigo memiliki perbedaan yang membuat keduanya layak untuk dinikmati.
Belum lama inii, Indigo juga dirilis di Netflix dan berhasil masuk dalam sepuluh film teratas. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang perbedaan-perbedaan antara Indigo dan Mata Batin, kamu bisa simak ulasan di bawah ini.