7 Rekomendasi Film Netflix Februari 2024, Ada Fantasi hingga Kriminal

Film orisinal Netflix terus bertambah setiap bulannya. Dengan ini, kamu tak perlu khawatir kehabisan tontonan seru. Tak hanya dari Amerika, ada juga dari banyak negara dari seluruh dunia. Genrenya mulai dari fantasi, kriminal, komedi, hingga romantis. Nah, berikut adalah tujuh rekomendasi film Netflix Februari 2024. Jangan sampai ketinggalan!
1. Orion and the Dark (2024)
Orion and the Dark merupakan film animasi petualangan fantasi yang disutradarai oleh Sean Charmatz. Film ini bercerita tentang seorang anak laki-laki bernama Orion yang takut gelap. Suatu malam, kegelapan menjelma menjadi sosok makhluk raksasa yang ramah bernama Dark. Dark mengajak Orion berpetualang pada malam hari untuk menunjukkan kepadanya bahwa tidak ada yang perlu ditakutkan dari kegelapan. Film ini tayang di Netflix mulai 2 Februari 2024.
2. Bhakshak (2024)
Bhakshak merupakan film thriller kriminal India yang disutradarai oleh Pulkit. Ceritanya tentang Vaishali Singh, seorang jurnalis lokal yang sedang berjuang mengungkap kebenaran. Ia memulai penyelidikan yang gigih atas kasus-kasus pelecehan mengerikan yang ditutup-tutupi di sebuah panti asuhan. Penelitiannya membawanya ke sebuah konspirasi yang melibatkan orang-orang yang berkuasa. Vaishali adalah seorang perempuan tangguh dan berdedikasi. Ia tidak takut untuk berbicara kebenaran, bahkan jika itu berbahaya. Film ini tayang di Netflix mulai 9 Februari 2024.
3. Ashes (2024)
Film drama romantis dari Turki ini disutradarai oleh Erdem Tepegoz. Ceritanya mengikuti Gökçe, seorang perempuan kaya yang telah menikah. Gökçe mendapati antusiasmenya yang hilang datang kembali setelah membaca sebuah novel yang belum diterbitkan. Novel yang ditulis oleh Kenan, suaminya itu, membangkitkan emosi yang telah lama tidak ia rasakan. Namun, karena novel yang penuh fantasi dan petualangan itu pula, kehidupannya menjadi luluh lantak. Film ini tayang di Netflix mulai 9 Februari 2024.
4. Players (2024)
Film komedi romantis ini bercerita tentang Mack, seorang jurnalis olahraga yang sering bergonta-ganti pasangan. Ia dan sahabatnya juga merancang sebuah "permainan cinta" yang telah menghasilkan banyak cinta 1 malam. Namun, suatu hari, Mack justru jatuh hati pada targetnya sendiri, Nick. Mack mulai memikirkan apakah sudah seharusnya ia berhenti bermain-main dengan cinta dan memulai hubungan yang serius. Film arahan sutradara Trish Sie ini tayang di Netflix mulai 14 Februari 2024.
5. Through My Window 3: Looking at You (2024)
Film drama remaja Spanyol ini merupakan bagian terakhir dari trilogi Through My Window. Masih disutradarai Marçal Forès, film ini melanjutkan kisah cinta Ares dan Raquel. Setelah peristiwa musim panas pada film sebelumnya, mereka merasa bahwa sudah waktunya untuk mengakhiri hubungan. Namun, ketika musim dingin tiba dan bertemu lagi di Barcelona, hasrat dan cinta yang mereka rasakan tak bisa dimungkiri. Mungkinkah keduanya kembali bersatu? Through My Window 3: Looking at You tayang di Netflix mulai 23 Februari 2024.
6. Mea Culpa (2024)
Film thriller yang satu ini disutradarai oleh Tyler Perry. Ceritanya tentang Mea Harper, seorang pengacara pembela yang ambisius dan bersemangat. Mea sedang menangani kasus seorang seniman, Zyair Malloy, yang dituduh membunuh kekasihnya. Mea yakin Zyair tidak bersalah. Namun, ketika menyelidiki lebih dalam, ia segera menemukan bahwa ada lebih banyak hal yang terjadi daripada yang terlihat. Mea Culpa tayang di Netflix mulai 23 Februari 2023.
7. Code 8 Part II (2024)
Film laga fiksi ilmiah ini mengambil latar beberapa tahun setelah kejadian pada film pertama. Adapun, para manusia super ditekan dan diatur. Disutradarai Jeff Chan, film ini menceritakan Connor Reed, mantan narapidana dengan kekuatan tak kasatmata. Kini, ia harus kembali beraksi untuk melindungi seorang remaja perempuan berbakat dari kejaran polisi korup. Untuk dapat melakukannya, Connor terpaksa meminta bantuan seorang bandar narkoba, Garrett. Code 8 Part II tayang di Netflix mulai 28 Februari 2024.
Tujuh film Netflix di atas siap menemanimu sepanjang Februari 2024. Dari animasi petualangan, investigasi kriminal, hingga laga futuristik, film mana saja yang paling kamu tunggu?