4 Alasan Upin dan Ipin Sering Mengirimkan Makanan untuk Tok Dalang

Meskipun hanya sebagai karakter pendukung, kemunculan Tok Dalang sudah tak terhitung lagi dalam episode-episode Upin & Ipin. Tok Dalang diceritakan sebagai ketua Kampung Durian Runtuh yang sangat akrab dengan Upin dan Ipin.
Kalau kamu banyak menonton episode Upin & Ipin, pastinya kamu menjumpai momen di mana si kembar ini mengirimkan makanan kepada Tok Dalang. Tak hanya sekali dua kali, Upin dan Ipin sering sekali membagikan makanan yang dimasak oleh Kak Ros. Nah, kali ini kita akan mencari tahu alasan di balik kebaikan Upin dan Ipin kepada Tok Dalang ini. Kira-kira apa saja alasannya?
1.Merasa iba kepada Tok Dalang karena hidup sendiri

Seperti yang diketahui, Tok Dalang hidup sendiri karena anak dan cucunya tinggal di kota yang jauh dari Kampung Durian Runtuh. Meski hidup mandiri, pernahkah terfikirkan olehmu, jika sebenarnya ia merasa kesepian? Pada episode "Penjaga Baru", Tok Dalang terlihat sedih saat Upin dan Ipin yang sebelumnya menginap di rumahnya harus kembali pulang. Padahal, rumah Tok Dalang bersebelahan dengan rumah Upin dan Ipin.
Alasan pertama Upin dan Ipin suka memberikan makanan pada Tok Dalang kemungkinan adalah karena merasa iba. Pasalnya, tak ada sosok yang bisa menyiapkan makanan untuk Tok Dalang. Hidup sendirian dan tanpa teman makan bisa membuat Tok Dalang merasa kesepian sampai akhirnya tak memedulikan makan. Meski sebenarnya ia bisa memasak sendiri, namun karena hal inilah Opah sering meminta Upin dan Ipin agar membagi makanan untuk Tok Dalang.
2. Kebiasaan Opah yang memang suka berbagi

Sebagai salah satu karakter orang tua yang ada di Upin & Ipin, Opah selalu bersikap bijaksana dan mengajarkan kebaikan. Salah satu ajaran yang diajarkan kepada Upin dan Ipin adalah supaya berbagi makanan.
Episode "Bahagianya Raya" memperlihatkan Upin dan Ipin yang mengirimkan makanan berbuka puasa untuk Tok Dalang. Di episode tersebut, Atok merasa senang dan berterima kasih kepada mereka karena sudah sekian kali menerima makanan. Upin dan Ipin pun mengatakan alasan mereka sering mengirimkan makanan adalah karena memberi makan orang yang berpuasa bisa mendapat banyak pahala. Seperti yang diucapkan Opah.
Di hari biasa dan saat Hari Raya, Tok Dalang juga pernah menerima rantang yang berisi makanan dari Upin dan Ipin. Contohnya ada di episode "Gerobok Rezeki" dan "Ragam Raya".
3.Tok Dalang sudah dianggap seperti keluarga sendiri

Meskipun hanya tetangga yang rumahnya bersebelahan, Tok Dalang memperlakukan Upin dan Ipin seperti cucunya sendiri. Begitu pula dengan Opah yang sudah menganggap Tok Dalang seperti keluarga. Terlebih, ia adalah teman akrab Opah sedari kecil.
Salah satu bentuk kedekatan keluarga Opah dan Tok Dalang terlihat dalam hal berbagi makanan. Pada episode "Opah Merajuk" dan "Kail dan laga", Tok Dalang meminta Upin dan Ipin untuk membagi sedikit ikan yang sudah dimasak sebagai ganti memberikan ikan yang ia tangkap. Ketika Upin lupa mengirimkan makanan, Tok Dalang kemudian datang membawa piring dan makan bersama mereka. Selain itu, pada episode "Ketupat Aidilfitri" terlihat Upin dan Ipin memberi ayam masak lemak untuk Tok Dalang. Sebagai balasannya, Tok Dalang memberi ketupat sotong buatannya.
Dari episode di atas, kita bisa melihat Opah maupun Tok dalang yang sudah terbiasa berbagi makanan karena keluarga mereka sangat dekat. Mungkin, inilah alasan Tok Dalang sering menerima makanan dari Upin dan Ipin. Selain karena terbiasa, juga didasari karena rasa kekeluargaan.
4.Sebagai ucapan terima kasih karena banyak membantu keluarga Opah

Selama ini Upin dan Ipin hanya tinggal bersama Opah dan Kak Ros. Karena tak ada sosok lelaki dewasa, Opah pun sering meminta tolong kepada Tok Dalang untuk mengerjakan beberapa pekerjaan berat yang tak bisa ia lakukan sendiri. Contohnya, Tok Dalang pernah dimintai tolong untuk memperbaiki atap rumah yang rusak dan mencari Upin dan Ipin yang hilang saat ada angin ribut.
Sementara itu, pada episode "Siang Tidur Malam Berjaga", Tok Dalang terlihat menerima makanan dari Opah setelah membantu mengusir kelelawar. Dari episode ini kita bisa menyimpulkan satu alasan Upin dan Ipin mengirimkan makanan pada Tok Dalang, tak lain adalah sebagai ucapan terima kasih.
Kebaikan yang dilakukan Upin dan Ipin selama ini ternyata bukan tanpa alasan. Justru ada banyak alasan baik di baliknya. Setelah membaca keempat poin di atas, apakah sudah menjawab rasa penasaranmu tentang alasan Upin dan Ipin mengirimkan makanan pada Tok Dalang?