TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Karakter Film Ini Seolah Sudah Jadi Bagian dari Aktor Pemerannya

Lihat Daniel Radcliffe, ingat Harry Potter dong!

imdb

Ketika seorang aktor yang berhasil memerankan karakter dalam film dengan baik, para penonton akan lebih mengingat mereka dengan peran tersebut daripada nama mereka sebenarnya.

Terlebih lagi kalau karakter yang mereka perankan adalah tokoh yang ikonis, hal ini tentu semakin membuat banyak orang lebih mengenalnya dengan nama karakter yang mereka perankan seperti 8 aktor berikut ini.

1. Daniel Radcliffe (Harry Potter)

imdb

Kalian pasti sudah tahu film Harry Potter bukan? Sosok yang paling terkenal dari film ini tentu saja sang karakter utama Harry Potter yang diperankan oleh Daniel Radcliffe, dan image dirinya sebagai seorang penyihir masih melekat hingga saat ini.

Meskipun dirinya sudah banyak membintangi film besar seperti Swiss Man Army (2016) dan Now You See Me 2 (2016), image sebagai Harry Potter masih sangat melekat pada dirinya. 

2. Hugh Jackman (Wolverine)

foxnews

Mutan dengan kekuatan penyembuhan serta cakar ini sangat melekat pada Hugh Jackman, wajar saja karena dirinya sudah memerankan sosok Wolverine lebih dari 10 tahun. Bahkan ketika dirinya meniggal pada film Logan (2017), banyak penggemarnya yang kecewa karena sosok Wolverine akan sulit digantikan oleh aktor lainnya. 

Baca Juga: 5 Film Lawas Tobey Maguire, Bikin Kangen si Spiderman!

3. Tobey Maguire (Spider-Man)

cnn

Spider-Man yang diperankan oleh Tobey Maguire menjadi film layar lebar pertama, hal ini tentunya langsung bisa mengambil hati para pecinta komik Marvel. Meskipun sudah ada beberapa seri film Spider-Man yang diperankan oleh Andrew Garfield dan Tom Holland, tapi masih banyak sekali yang mengenal dirinya sebagai Spider-Man. 

4. Robert Pattinson (Edward Cullen)

variety

Edward Cullen bisa diperankan sangat baik oleh Robert Pattinson, wajah tampan yang ia miliki membuat para kaum hawa semakin susah untuk melupakannya. Bahkan karena perannya sebagai Edward Cullen membuat dirinya sangat susah untuk menghilangkan image sebagai seorang vampir sampai saat ini. 

5. Taylor Lautner (Jacob Black)

popsugar

Kalau sudah memasukkan sosok Edward Cullen, sayang rasanya jika kita melupakan Jacob Black yang merupakan saingan cintanya.

Jacob Black yang diperankan oleh Taylor Lautner ini sempat menggeser Edward Cullen karena kedekatannya dengan Bella Swan, maka wajar saja kalau dirinya masih belum bisa menghilangkan imagenya sebagai Jacob meskipun filmnya sudah lama berakhir.

6. Kit Harington (Jon Snow)

eonline

Kamu yang mengikuti alur cerita dari film Game of Thrones pasti sudah tahu dengan Kit Harington yang memerankan Jon Snow bukan? Karakter Jon Snow yang berhasil ia perankan membuat peran tersebut sangat melekat pada dirinya, bahkan jika karakter ini diperankan oleh aktor lain pasti akan banyak yang protes deh. 

7. Rano Karno (Doel)

instagram.com/sidoelanaksekolahan

Beberapa saat lalu kisah Si Doel berlanjut pada film Si Doel the Movie, dan sepertinya karakter ikonis dari film ini sudah kamu ketahui. Tentu saja sang karakter utama Doel yang perankan oleh Rano Karno, padahal film ini sudah berakhir cukup lama.

Bahkan karakter Doel yang ia perankan ini sangat melekat pada dirinya, sampai-sampai ketika ia sedang berjalan-jalan banyak orang yang menyapanya dengan nama Doel loh. 

Baca Juga: Masih Muda, 6 Aktor Ini Diramal Bakal Jadi Penerus Shah Rukh Khan

Verified Writer

Rozi

I write, cause I can't draw

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya