TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

8 Film Katrina Kaif di Netflix, Terbaru Merry Christmas

Merry Christmas tayang di Netflix pada 8 Maret

Merry Christmas (dok. Tips Films/Merry Christmas)

Katrina Kaif, yang terkenal sebagai aktris spesialis genre romantis, keluar dari zona nyaman dengan membintangi film thriller yang berjudul Merry Christmas. Film ini diadaptasi dari novel Prancis karya Frédéric Dard yang berjudul Le Monte-charge.

Menandai debut Katrina Kaif dalam genre thriller, perilisan film Merry Christmas di bioskop pada 12 Januari 2024 disambut penuh antusias oleh penonton. Film yang disutradarai oleh Sriram Raghavan ini resmi tayang di Netflix sejak 8 Maret lalu. Termasuk Merry Christmas, beragam film Katrina Kaif berikut telah menghibur Bollywood mania melalui platform Netflix. 

1. Raajneeti (2010)

Raajneeti (dok. UTV Motion Pictures/Raajneeti)

Raajneeti adalah film thriller politik yang ceritanya terinspirasi dari mitologi Hindu Mahabharata. Film ini memperlihatkan permusuhan antara dua keluarga yang paling berkuasa di dunia politik India. Walau penuh kontroversi, film ini berhasil menduduki posisi keempat film India terlaris pada 2010.

2. Zindagi Na Milegi Dobara (2011)

Zindagi Na Milegi Dobara (dok. Excel Entertainment/Zindagi Na Milegi Dobara)

Film ini mengikuti perjalanan Arjun (Hrithik Roshan), Imran (Farhan Akhtar), dan Kabir (Abhay Deol) selama berlibur di Spanyol. Selain liburan, Imran juga ingin mencari tahu tentang ayah kandungnya yang tinggal di Spanyol. Film ini memanjakan mata penonton dengan memperlihatkan keindahan Kota Sevilla. Film ini juga memberi pesan moral tentang kehidupan, persahabatan, dan percintaan lewat ceritanya. 

3. Phantom (2015)

Phantom (dok. Nadiadwala Grandson Entertainment/Phantom)

Diadaptasi dari buku karya Hussain Zaidi yang berjudul Mumbai Avengers, Phantom mengambil latar penyerangan di Kota Mumbai pada 26 November 2008 oleh kelompok teroris asal Pakistan. Seorang polisi bernama Daniyal (Saif Ali Khan) ditugaskan untuk mencari pelaku penyerangan tersebut dengan cara menyelinap ke Pakistan. Dalam menjalankan misi, Daniyal dibantu oleh agen rahasia asal Pakistan, yaitu Nawaz (Katrina Kaif).

4. Fitoor (2016)

Fitoor (dok. UTV Motion Pictures/Fitoor)

Film adaptasi buku lain yang dibintangi Katrina Kaif adalah Fitoor yang bergenre drama romantis. Cerita dalam film ini diangkat dari novel Great Expectations yang ditulis oleh Charles Dickens pada 1861. Katrina Kaif berperan sebagai putri dari keluarga kaya yang bernama Firdaus. Film ini mengikuti perjalanan cinta Firdaus dengan salah satu pelayan di rumahnya, yaitu Noor (Aditya Roy Kapur). 

Baca Juga: 7 Rekomendasi Film Action Raashii Khanna, Terbaru Yodha

5. Jagga Jasoos (2017)

Jagga Jasoos (dok. Pictureshuru Productions/Jagga Jasoos)

Jagga Jasoos menceritakan tentang Jagga (Ranbir Kapoor) yang tinggal bersama ayah angkatnya. Hidup Jagga yang awalnya tenang dan bahagia berubah ketika ayah angkatnya hilang secara tiba-tiba. Sejak itu, Jagga selalu dapat rekaman suara dari ayahnya setiap ulang tahunnya. Jagga dibantu oleh jurnalis bernama Shruti (Katrina Kaif) untuk menemukan misteri di balik hilangnya sang ayah. 

 

6. Zero (2018)

Zero (dok. Red Chillies Entertainment/Zero)

Katrina Kaif terlibat cinta segitiga dengan Shah Rukh Khan dan Anushka Sharma dalam film Zero. Dalam film ini, Katrina Kaif berperan sebagai artis populer yang mencuri perhatian Bauua (Shah Rukh Khan). Film Zero mengikuti petualangan Bauua dalam menemukan cinta sejatinya dan mengubah hidupnya menjadi lebih baik. 

7. Sooryavanshi (2021)

Sooryavanshi (dok. Dharma Productions/Sooryavanshi)

Sooryavanshi merupakan bagian keempat dari seri Cop Universe yang disutradarai oleh Rohit Shetty. Dengan pendapatan sebesar Rp531 miliar, Sooryavanshi menjadi film Bollywood terlaris pada masa pandemik COVID-19. Karakter utama dalam film ini adalah polisi bernama Sooryavanshi (Akshay Kumar) yang membentuk kelompok antiterorisme untuk melindungi Kota Mumbai. 

Verified Writer

Alwiyah Nabilah

i love to read, write, and watch SpongeBob

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya