TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Penuh Haru, 7 Film Bertema Single Mother yang Wajib Banget Ditonton

Sangat menginspirasi!

hancinema.net

Tak bisa dipungkiri, menyandang status sebagai single parent adalah sesuatu yang cukup sulit. Terutama bagi perempuan. Selain berkewajiban mendidik anak dan mengurus rumah, kamu masih harus mencari nafkah. Well, pastinya semua perkerjaan tersebut gak mudah, ya? Selain butuh fisik yang kuat, kamu juga perlu memiliki mental sekuat baja. So, karena itu, rasanya sangat layak jika para single mother mendapatkan gelar ‘wonder woman’. Bukan begitu?

Nah, berikut ini sederet film yang menunjukan perjuangan seorang single mother dalam menjaga anaknya. Pastinya film-film ini gak cuma bikin haru, tapi juga sarat moral. Kira-kira kamu sudah pernah nonton belum? Yaudah, langsung simak yuk!

1. Changeling (2008)

harb.si

Mengambil latar di tahun 1928, film yang disutradarai oleh Clint Eastwood ini menceritakan tentang kehidupan Christine Collins, seorang single parent yang berjuang membesarkan anak semata wayangnya, Walter Collins.

Suatu hari, ketika Christine pulang kerja ia mendapati anaknya tak ada di rumah. Walter menghilang entah kemana. Christine pun berusaha melakukan segala cara untuk menemukan anaknya, termasuk menghubungi polisi. Sayang, pihak kepolisian justru mengirim ‘anak pengganti’ yang dipaksa mengaku sebagai Walter.

Film yang diperankan oleh Angelina Jolie ini tak sekedar menunjukkan pengorbanan seorang ibu, tapi juga menggambarkan kondisi ketidakadilan hukum pada saat itu. Ada banyak twist-twist dramatis sekaligus tak terduga yang akan membuatmu betah menonton sampai akhir film. Dijamin deh kamu gak bakalan bosen!

2. The Others (2001)

sinemecra.com

The Others merupakan film horor klasik yang memiliki alur cerita menengangkan sekaligus mengharukan. Dikisahkan tentang seorang ibu tunggal bernama Grace yang tinggal bersama kedua akanya, Nicholas dan Anne di sebuah desa terpencil. Sementara sang suami telah pergi berperang dan belum juga kembali.

Sehari-hari, Grace harus bertahan dalam suasana yang sepi dan gelap. Kedua anaknya divonis mengidap penyakit langka, dimana mereka tidak boleh terkena sinar matahari karena hal itu akan membuat kulitnya iritasi. Mau tak mau, Grace harus menutup semua tirai di pagi hari.

Belum cukup dengan kondisinya yang kesepian, Grace juga harus menghadapi peristiwa-peritiwa misterius yang terjadi di rumahnya. Nicholas dan Anne mempercayai bahwa di rumahnya terdapat hantu. Sementara Grace menganggap rumahnya dimasuki seorang penyusup.

Meski terbilang cukup lawas, film The Others menyuguhkan kualitas yang gak main-main. Twist yang ditayangkan juga tidak terprediksi. Antara haru dan seram yang menyatu jadi satu.

Baca Juga: Celebrity Stalking: 10 Potret Artis Single Mother Buktikan Dirinya Wanita Mandiri

3. Room (2015)

nytimes.com

Sukses meraih kemenangan di ajang penghargaan Oscar 2016, film berjudul Room ini tentunya sangat layak untuk kamu tonton. Berkisah tentang seorang ibu bernama Joy yang tinggal selama bertahun-tahun dengan anaknya, Jack di dalam ruangan sempit tanpa jendela. Meski terisolisir, Joy tetap berjuang mendidik anaknya sebaik mungkin. Ia berusaha mengenalkan dunia luar pada Jack melalui televisi.

Namun seiring bertambahnya usia, Jack jadi semakin sering bertanya. Ada banyak hal yang mengganjal di pikirannya. Termasuk sosok Old Nick, pria misterius yang selalu datang ke rumahnya. Yang lebih aneh, setiap Old Nick datang, Joy meminta Jack untuk bersembunyi. Hal ini tentu membuat Jack semakin penasaran tentang siapa Nick, dan apakah ia nyata atau hanya khayalan.

Hmm, kira-kira apa yang sebenarnya terjadi apa kehidupan Jack dan ibunya? Kamu wajib menontonnya!

4. Dark Water (2005)

imdb.com

Film garapan Walter Salles ini merupakan hasil remake dari film Jepang berjudul sama, atau juga dikenal Honogurai Mizu No Soko Kara. Walaupun tergolong gender horor, namun Dark Water memiliki sisi cerita yang sangat menyentuh. Yakni tentang single mother bernama Dahlia William yang tinggal berdua dengan putrinya, Cecilia.

Dahlia memutuskan untuk pindah ke apartemen setelah bercerai dari suaminya. Ia sengaja memilih apartemen yang bernuansa agak sepi agar ia bisa mendapatkan ketenangan. Namun siapa sangka, tempat tinggal barunya tersebut justru menyimpan sesuatu mengerikan yang mengancam kehidupan putrinya.

Its very recommended movie! Terbukti film Dark Water berhasil meraup untung hingga 50 juta dollar AS pada masa itu. Oiya, untuk ending dari filmnya, dijamin deh bakal mengiris-iris hatimu. Siap-siap tissue!

5. The Babadook (2014)

substreammagazine.com

Masih dalam genre horror, The Babadook juga menjadi salah satu film yang berhasil meraih kesuksesan. Kisahnya berfokus pada Amelia, seorang single mother yang baru kehilangan suaminya karena kecelakaan. Tentunya kondisi tersebut membuat Amelia cukup tertekan. Ditambah lagi, putranya Samuel juga kerap menunjukan tingkah aneh.

Samuel selalu mengatakan bahwa di dalam rumahnya ada monster mengerikan bernama Babadook. Awalnya Amelia tak mempercayainya. Namun setelah ia membaca buku berwarna merah dengan judul ‘Mister Babadook’, kejadian-kejadian misterius mulai menganggu kehidupannya. Perlahan kondisi psikis Amelia jadi semakin down. Ia sering mengalami halusinasi, bahkan sampai membentak Samuel.

Salah satu keunggulan dari film ini yakni pengemasan visualisasi dan audio yang terbilang creepy, sehingga mampu membuatmu terbawa dalam atmosfir yang mencekam. Selain itu, karakter dari pemainnya juga sangat kuat. Khususnya Amelia, ia berusaha menunjukkan tentang perjuangan seorang ibu yang berusaha melindungi buah hatinya meski kondisinya sendiri juga memprihatinkan.

6. Wedding Dress (2010)

hancinema.net

Ko Woon merupakan single mother yang hidup bersama putri semata wayangnya, So ra. Demi memenuhi kehidupan ekonominya, Ko Woon bekerja di perusahaan mode sebagai desainer baju pengantin. Bisa dikatakan, Ko Woon adalah seorang workaholic.

Sementara sang anak, Soo ra justru memiliki karakter introvert. Soo ra tak pandai bergaul, ia tak memiliki teman dan lebih sering menyendiri. Lebih menyedihkannya lagi, Soo ra merasa kurang mendapatkan perhatian dari ibunya.

Suatu hari, Ko Woon mendapati dirinya divonis menderita kanker lambung. Kondisi tersebut membuat dirinya sangat down, namun ia tak memiliki pilihan selain berpura-pura tegar dan tetap bahagia di hadapan anaknya.

Film garapan Hyeong Jin Kwon ini memang memiliki alur ceritanya yang cukup simpel, namun begitu, plot ceritanya benar-benar menguras emosi. Kamu akan dibuat meneteskan air mata sepanjang menontonnya.

Baca Juga: Wanita Tangguh, Ini 10 Seleb yang Menjadi Single Mom 

Verified Writer

niya sym

Pengembara di bumi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya