TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Didominasi Rookie, 10 Lagu KPop Keren Terbaru Rilis April 2021

April 2021 juga ramai karya baru solois KPop, lho

twitter.com/ITZYofficial

Persaingan di industri musik KPop tak hentinya menghadirkan karya-karya terbaik. Puluhan lagu berhasil dirilis sepanjang April 2021 ini. Menariknya, 30 hari terakhir ini dipenuhi persaingan dari ragam generasi KPop. Mulai dari generasi kedua hingga rookie bersaing di tangga lagu.

Penasaran apa saja judul lagu KPop terbaru yang tak boleh kamu lewatkan? Berikut ini IDN Times rangkumkan khusus untuk kamu.

1. ASAP, STAYC

twitter.com/stayc_official

No, I'm not picky, sometimes I'm a little difficult. It's okay, but I care, I don't have high standards. You'll understand when you show up

STAYC hadir dengan konsep yang fresh lewat lagu mereka ASAP. Lagu yang penuh semangat ini menjadi hits dan mendapatkan perhatian dari penggemar internasional. STAYC menghadirkan vokal dan tarian yang energik.

2. Mafia In The Morning, ITZY

twitter.com/ITZYofficial

Baby, you’re confused, confused, you’re so confused. You’re gonna be mine at the end, you are now’s finally finally the time to choose

Mafia In The Morning rilis 30 April 2021. Personel ITZY tampil badass dengan lirik dan musik yang easy listening. Ryujin bahkan sempat trending di Twitter dengan pilihan gayanya yang badass.

3. 5K, Lee Jin Hyuk

instagram.com/ljh_babysun

Tik tok, time is ticking. I don't know what to say. Di dong, the bell is ringing. I wonder what you want, yeah

Lee Jin Hyuk semakin serius bersolo karier dan merilis album SCENE26. Salah satu single hitsnya yaitu 5K. Bahkan Jin Hyuk merilis lagu dengan lirik bahasa Indonesia, lho. Yups, track keempat di album ini berjudul HATI-HATI

4. Like Water, WENDY

twitter.com/RVsmtown

My love is like water. Filling your sore spots. It covers the deep wounds and embraces you tightly

Penantian panjang fans akhirnya terbayarkan dengan album solo WENDY. Ia bahkan menjadi member pertama Red Velvet yang debut solo. Soal vokal tentu tak diragukan lagi, lagu ballad dengan lirik menghangatkan hati seperti Like Water ini wajib masuk playlist.

Baca Juga: [QUIZ] Apakah Kamu Pantas Jadi Pasangan Jake ENHYPEN?

5. Drunk-Dazed, ENHYPEN

twitter.com/enhypen

The way you want it. Go as far as you can to reach it. Trapped in the carnival, wow, wow

Drunk-Dazed dari ENHYPEN telah ditonton lebih dari puluhan juta kali di YouTube meski baru dua pekan dirilis. Mereka menguyuhkan konsep video klip yang misterius dan penuh teka-teki. Idol HYBE Label ini seperti biasanya tampil gagah dan penuh pesona.

6. Antidote, Kang Daniel

twitter.com/konnectent_off

I try to run, I tried to run away. When you torture me silently. I'm afraid to even breathe

Antidote adalah single berikutnya yang dirilis oleh Kang Daniel setelah PARANOIA. Lagu ini merupakan bagian dari mini album Yellow. Antidote memiliki makna yang dalam bagi Kang Daniel dalam berjuang untuk pulih dari kesehatan mental yang pernah dialami.

7. Atlantis, SHINee

twitter.com/SHINee

It’s like we're underwater. It keeps getting deeper. I'll embrace you as you rush over to me. Take my breath away

SHINee memiliki jadwal yang cukup sibuk di awal 2021 ini. Atlantis adalah single baru untuk album repackage mereka. SHINee hadir menyapa dengan deretan lagu baru sebelum Taemin menjalani wajib militer bulan depan.

8. water color, Whee In

instagram.com/whee_inthemood

Now I get up. I wanna fill me up. Paint me like a blur, it doesn't matter. I'm still a dreamer

Whee In menggenapi debut album solo seluruh member MAMAMOO. water color akan memberikan rasa percaya diri kepada penggemarnya sebagaimana karakter yang selama ini diperlihatkan oleh Whee In. Album debut solo tersebut bertajuk Redd.

9. You make Me, DAY6

twitter.com/day6official

Don't let go. Cause to me you are. My last ray of hope. My one and only shining light

Sudah mendengarkan lagu baru dari DAY6? Single mereka berjudul You make Me yang merupakan bagian dari album The Book of Us: Negentrophy - Chaos Swallowed up in love. Lagu cinta dengan lirik membuat berbunga-bunga sudah tentu jadi keahlian DAY6. Penerimaan dan rasa syukur terhadap cinta orang lain menjadi pesan di lagu ini.

Baca Juga: [QUIZ] Dari Golongan Darah, Kami Tahu Siapa Member ITZY yang Cocok Jadi Temanmu

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya