TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Naruto: 5 Alasan Tobirama Senju Adalah Hokage Terburuk

Pemicu Perang Shinobi Keempat?

Tobirama Senju (dok. Studio Pierrot/Naruto: Shippuden)

Tobirama Senju adalah adik dari Hashirama Senju sekaligus Hokage kedua di Konohagakure. Tobirama dikenal sebagai ninja yang genius dalam mengembangkan jutsu. Meskipun Tobirama pernah menjadi orang yang paling dihormati di Konoha, tidak semua tindakannya benar.

Selama dirinya menjabat sebagai Hokage, Tobirama sudah melakukan banyak kesalahan yang sangat merugikan bagi desa. Karena hal tersebut, Tobirama mungkin layak untuk disebut sebagai Hokage terburuk yang pernah dimiliki oleh Konoha. Mau tahu apa saja alasan mengapa Tobirama adalah Hokage terburuk di Konoha? Simak ulasan berikut.

1. Perlakuannya terhadap klan Uchiha

klan Uchiha (dok. Crunchyroll/Naruto: Shippuden)

Klan Senju dan Uchiha memang sudah terlibat dalam perselisihan, bahkan sebelum Konoha didirikan. Kedua klan ini saling membenci satu sama lain dan bisa disebut sebagai klan yang paling sulit untuk berdamai. Bahkan setelah Uchiha berdamai dengan Senju guna mendirikan Konoha, Tobirama masih memiliki kebencian terhadap klan Uchiha.

Untuk seorang Hokage, Tobirama layak untuk disebut sebagai pemimpin yang tidak adil. Tobirama memperlakukan klan Uchiha dengan sangat buruk, mengasingkan klan Uchiha, dan memberikan tugas kepolisian kepada Uchiha hanya untuk membuat Uchiha percaya bahwa mereka diakui di desa.

Lebih lanjut lagi, ucapannya tentang klan Uchiha adalah hal yang mendorong Madara untuk menjadi jahat. Hal ini juga sangat berpengaruh pada kehancuran klan Uchiha di masa depan.

Baca Juga: Naruto: 5 Klan Terkuat yang Tidak Berasal dari Konoha

2. Menciptakan banyak jurus terlarang, salah satunya Edo Tensei

Orochimaru menggunakan Edo Tensei. (dok. Crunchyroll/Naruto: Shippuden)

Keterampilan Tobirama dalam menciptakan jutsu memang patut untuk diacungi jempol. Meskipun begitu, ada beberapa jutsu yang seharusnya tidak pernah ia ciptakan. Akhirnya, banyak dari jutsu tersebut menjadi jutsu yang dilarang dan hanya digunakan untuk kejahatan.

Salah satu jutsu berbahaya yang diciptakan oleh Tobirama adalah Edo Tensei, jurus yang memungkinkan penggunanya untuk membangkitkan dan mengendalikan orang yang sudah sudah meninggal. Selain Edo Tensei, Tobirama juga bertanggung jawab atas jutsu berbahaya lainnya, seperti Kage Bunshin no Jutsu dan Hiraishin no Jutsu.

3. Mengajari ninja berbahaya seperti Danzo

Danzo Shimura (dok. Crunchyroll/Naruto: Shippuden)

Meskipun Tobirama mungkin hanya melakukan tugasnya sebagai mentor, Tobirama tetap bertanggung jawab atas apa yang dilakukan oleh muridnya. Maka dari itu, Tobirama seharusnya lebih berhati-hati dalam mengajari muridnya.

Sepanjang Konoha didirikan, Danzo sudah melakukan banyak kejahatan yang sangat merugikan desa. Tak hanya itu saja, Tobirama juga menanamkan kebencian terhadap klan Uchiha kepada muridnya, tak terkecuali Hiruzen. Hal ini membuat Uchiha terus diasingkan meskipun Tobirama sudah tidak menjadi pemimpin desa.

Meskipun Hiruzen mungkin adalah salah satu Hokage terkuat di Konoha, secara tidak langsung Hiruzen dan Tobirama bertanggung jawab atas pembantaian klan Uchiha.

4. Bertanggung jawab atas Perang Shinobi Keempat

Obito mendeklarasikan Perang Shinobi Keempat. (dok. Crunchyroll/Naruto: Shippuden)

Meskipun Tobirama sudah tiada saat Perang Shinobi Keempat, kebenciannya dan penemuannya adalah hal yang memicu Perang Shinobi Keempat. Andai saja jika Tobirama tidak pernah membenci Uchiha, Madara tidak akan menjalankan Rencana Mata Bulan.

Selain itu, jurus yang ia ciptakan, Edo Tensei, juga menjadi senjata utama untuk memicu Perang Shinobi Keempat. Jika saja Edo Tensei tidak pernah diciptakan, Obito dan Kabuto mungkin tidak akan memiliki kekuatan yang cukup untuk memulai Perang Shinobi Keempat.

Baca Juga: Selain Naruto, Ini 5 Ninja dengan Chakra Terbesar dalam seri Naruto

Verified Writer

Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya