TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Film dan Serial Terbaik yang Dibintangi oleh Kento Yamazaki

Pecinta JMovie dan JDrama wajib nonton!

Kento Yamazaki dalam film Your Lie in April. (dok. C&I Entertainment/Your Lie in April)

Kento Yamazaki merupakan salah satu aktor Jepang populer, yang sempat menjadi bahan perbincangan berkat aktingnya yang ciamik dalam serial Alice in Bordeland. Sudah memulai kariernya sebagai aktor sejak 2010, nama Kento Yamazaki mulai dikenal berkat perannya sebagai L dalam serial TV Death Note.

Selain Alice in Borderland, kali ini penulis sudah merangkum lima film dan serial terbaik yang dibintangi oleh Kento Yamazaki. Penasaran film dan serial apa saja? Simak ulasan berikut.

1. Death Note (2015)

Serial TV ini merupakan adaptasi dari manga terkenal berjudul sama karya Tsugumi Ohba dan Takeshi Obata. Dalam serial ini, Kento berperan sebagai seorang detektif genius bernama L, yang pergi ke Jepang untuk menyelidiki kasus Kira.

Di sana, L harus berhadapan dengan Light Yagami (Masataka Kubota), seorang pelajar genius yang ia curigai sebagai Kira. Sementara L berusaha untuk membuktikan kecurigaannya, Light berusaha untuk mendapatkan identitas asli L dan membunuhnya.

Baca Juga: 9 Aktris Jepang yang Pernah Jadi Lawan Main Kento Yamazaki

2. Orange (2015)

Alice in Borderland bukanlah pertama kalinya Kento beradu akting dengan Tao Tsuchiya. Sebelumnya, Kento juga pernah dipasangkan dengan Tao dalam film Orange. Film ini merupakan adaptasi manga berjudul sama karya Ichigo Takano.

Dalam film ini, diceritakan bahwa Naho Takamiya (Tao Tsuchiya) mendapatkan surat dari dirinya sendiri di masa depan. Dalam surat tersebut, tertuliskan bahwa Naho akan hidup dalam penyesalan. Untuk mencegah hal tersebut terjadi, Naho harus menyelamatkan Kakeru Naruse (Kento Yamazaki), seorang murid baru yang akan melakukan bunuh diri di masa depan.

3. Your Lie in April (2016)

Masih merupakan live-action dari seri manga dan anime, Your Lie in April terkenal karena ceritanya yang dapat mengundang air mata. Dalam dilm yang dirilis pada 2016 ini, Kento berperan sebagai Kosei Arima, seorang anak yang sangat berbakat dalam bermain piano.

Namun, setelah kematian ibunya, Kosei mengalami trauma sehingga dirinya tidak dapat lagi mendengarkan dentingan piano. Setelah beberapa tahun meninggalkan dunia piano, kehidupan Kosei seketika berubah ketika dirinya bertemu dengan Kaori Miyazono (Suzu Hirose), seorang gadis yang mahir dalam bermain biola.

4. Kingdom (2019)

Pertama kali dirilis pada 2019, Kingdom merupakan film yang diadaptasi dari manga berjudul sama karya Yasuhisa Hara. Dalam film yang berlatarkan di Dinasti Qin ini Kento berperan sebagai budak bernama Shin. Meskipun harus tumbuh sebagai budak, namun Shin bermimpi untuk menjadi Jenderal Besar di suatu hari nanti.

Shin memiliki teman budak yang sudah ia anggap sebagai saudaranya. Pada awalnya, keduanya berbagi mimpi yang sama. Hingga suatu hari, keduanya dipisahkan ketika saudara Shin di bawa oleh punggawa raja. Setelah keduanya tumbuh dewasa, tanpa disangka keduanya akan dipertemukan kembali sebagai musuh.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Drama Kento Yamazaki, Selain Alice in Borderland   

Verified Writer

Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya